Rabu, 17 April 2019 02:15

3 Tempat Wisata Murah untuk Backpacker di Palembang

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Foto: Travelingyuk.com
Foto: Travelingyuk.com

Sayangnya, hanya segelintir orang yang menyadari bahwa Kota Pempek ini menawarkan destinasi wisata murah.

RAKYATKU.COM - Kota Palembang memang dikenal karena makanannya yang lezat. Sayangnya, hanya segelintir orang yang menyadari bahwa Kota Pempek ini menawarkan destinasi wisata murah. Artinya, Anda tidak perlu menghabiskan banyak anggaran untuk menikmati liburan seru di Palembang. 

Nah, bagi Anda yang ingin liburan murah ala backpacker di Palembang, pastikan untuk mengunjungi sejumlah rekomendasi tempat wisata berikut ini.

1. Sudirman Walk
Sudirman Walk merupakan salah satu destinasi wisata populer di kalangan anak muda. Meskipun kerap disamakan dengan Malioboro Yogyakarta, ternyata Sudirman Walk mengusung konsep yang mirip dengan Orchard Singapura. 

Kendati masih tergolong baru, Sudirman Walk berhasil menarik minat wisatawan lokal dan wisatawan asing. Buktinya, baik di siang maupun malam hari tempat ini selalu ramai dipadati pengunjung, terutama di malam Minggu. Selain menawarkan kenyamanan bagi pejalan kaki, suasana yang dihadirkan Sudirman Walk sangat menyenangkan. 

Anda akan betah berlama-lama menyusuri Sudirman Walk. Jika Anda lelah, tersedia sejumlah bangku yang cukup nyaman, persis di bawah pohon. Menariknya, tempat ini pun kerap dijadikan sebagai latar belakang foto selfie oleh sebagian besar pengunjung.

Jika Malioboro fokus pada wisata belanja, lain halnya dengan Sudirman Walk. Di sini, Anda akan diajak untuk menikmati berbagai pertunjukan seru, seperti musik ala Timur Tengah, stand up komedi, cosplay, pantomim, face painting, hingga memanah. Sangat cocok bagi Anda yang ingin menghabiskan liburan tanpa mengeluarkan banyak biaya.

2. Benteng Kuto Besak
Benteng Kuto Besak merupakan bangunan keraton yang pernah menjadi pusat Kesultanan Palembang di abad XVII. Benteng ini mudah ditemukan lantaran berada di lokasi strategis, di Jalan Sultan Mahmud Badarudin, 19 Ilir, Bukit Kecil, Palembang. Menurut catatan sejarah, benteng ini dibangun pada tahun 1780 dan baru diresmikan pada 21 Februari 1797. 

Kawasan sekitar Benteng Kuto Besak sangat ramai di malam hari. Terdapat banyak pedagang kaki lima yang menawarkan aneka menu lezat, seperti baso, nasi goreng, roti bakar, pempek, dan aneka minuman. Meskipun berada dekat kawasan wisata, harga yang dibanderol relatif terjangkau. Sangat pas untuk kantong backpacker!

3. Bukit Siguntang
Bukit Siguntang terletak tak jauh dari Sungai Musi bagian utara, tepatnya di Jalan Srijaya Negara, Kelurahan Bukit Lama, Kecamatan Ilir Barat I, Palembang. 

Pada masa Kerajaan Sriwijaya, bukit ini dikenal sebagai tempat peribadatan umat Buddha sekaligus tempat bertapa untuk menenangkan diri. Bukit Siguntang merupakan salah satu tempat yang dianggap sakral oleh warga sekitar. 

Maklum saja, di tempat ini terdapat sejumlah makam keturunan Kerajaan Sriwijaya, yaki Puteri Kembang Dadar, Segentar Alam, Panglima Bagus Kuning, Panglima Tuan Junjungan, Puteri Kembang Selako, Panglima Jago Lawang, dan Pangeran Raja Batu Api. Tak heran jika bukit ini selalu ramai dikunjungi peziarah. 

Di tempat ini, Anda pun akan menemukan pecahan tembikar dan keramik peninggalan Dinasti Tang, serta menara panang di tengah bukit. Selain itu, terdapat pula prasasti pendirian Kerajaan Sriwijaya dan relief seorang pendeta tengah mempelajari Buddha.

Itulah sejumlah tempat wisata murah untuk backpacker yang dapat Anda jadikan pilihan. Sebelum mengunjungi Palembang, pastikan untuk memesan penginapan murah melalui aplikasi atau website Airy Rooms. Terdapat banyak pilihan hotel di Palembang yang dekat dengan kawasan wisata. 

Nikmati kamar bersih yang telah dilengkapi dengan pendingin ruangan, air minum, peralatan mandi, air hangat, TV layar datar, dan, WiFi.