Kamis, 26 November 2020 19:37

Perindo Ajak Warga Gowa Jangan Golput dan Coblos Adnan-Kio

Redaksi
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Adnan Purichta Ichsan saat menghadiri konsolidasi dan deklarasi relawan Perindo untuk Pilkada Gowa.
Adnan Purichta Ichsan saat menghadiri konsolidasi dan deklarasi relawan Perindo untuk Pilkada Gowa.

Perindo Gowa berhasil meraih 33 ribu suara di Pileg 2019 lalu.

GOWA - Partai Perindo terus bergerak mengampanyekan Adnan Purichta Ichsan-Abdul Rauf Malaganni Karaeng Kio, demi memenangkan dan meningkatkan partisipasi pemilih di Pilkada Gowa 2020.

Perindo punya modal bagus dalam bekerja. Meski berstatus pendatang baru, namun Perindo Gowa berhasil meraih 33 ribu suara di Pileg 2019 lalu. Menyegel 4 kursi dari 45 jumlah kursi DPRD Gowa dan memiliki satu fraksi.

Ketua Perindo Gowa, Andriyadi menyatakan, struktur partai sejauh ini sudah bergerak secara massif. Bahkan sudah menyusur desa-desa.

Baca Juga : 16 Tenaga Adhoc Mengalami Kecelakaan Selama Tahapan Pilkada Gowa 2020, KPU Berikan Santunan

"Kita bergerak juga sesuai dengan basis pemilih kita. Saya juga sudah konsolidasikan kepada seluruh pengurus partai, baik yang terpilih atau tidak terpilih di Pileg lalu, untuk bergerak di wilayah basis masing-masing untuk menggaet kembali suara, untuk Adnan-Kio," terangnya, saat dikonfirmasi via telepon, pada Kamis (26/11/2020).

Andriyadi menekankan, selain mengampanyekan Adnan-Kio beserta program yang akan dilakukan, seluruh kader juga meluruskan isu-isu liar yang berkembang di masyarakat, seperti golput.

"Memang ada persepsi itu yang berkembang di masyarakat, tapi tidak banyak. Itu yang kita luruskan, sekaligus beri pemahaman kepada masyarakat. Ketika hanya diikuti oleh satu kandidat, partisipasi pemilih ini juga menentukan,” ungkapnya.

Baca Juga : Adnan-Kio Sampaikan Pidato Kemenangan Secara Virtual

Makanya, lanjut Andriyadi, kader dan relawan yang turun mengunjungi masyarakat, terus memberikan gambaran tentang prestasi dan apa yang akan dilakukan ke depan oleh Adnan-Kio.

"Karena selama memimpin Kabupaten Gowa, Pak Adnan dan Karaeng Kio ini bisa dinilai jauh di atas rata-rata kepala daerah yang ada di Sulsel. Ini yang kita upayakan supaya masyarakat bisa paham. Bahwa Pak Adnan selain masih muda, cerdas juga dan memang prestasinya di atas rata-rata. Ini yang kita massifkan," tegasnya.

Andriyadi berjanji, akan memaksimalkan konstituen Perindo pada Pileg 2019 lalu (sekitar 5 persen), untuk kembali memilih Adnan-Kio.

Baca Juga : Adnan Purichta Ichsan Cetak Rekor Ketujuh di Usia 34 Tahun

"Dan kalau semua elemen tim dan partai pendukung Adnan-Kio mau bergerak secara maksimal, jangankan partisipasi pemilih 80 persen, bisa malah 90 persen partisipasi pemilih," tuturnya.

Sementara itu, Sekretaris Perindo Gowa, Rafandi Jalili menjelaskan, selain memaksimalkan pergerakan, partainya juga akan terus mengawal Adnan-Kio hingga pengumuman resmi dari KPU.

"Kami juga tidak lupa pula menyampaikan ke masyarakat untuk datang ke TPS dan jangan percaya isu-isu yang berkembang kalau di TPS akan ada tes swab dan rapid tes. Itu semua tidak benar. Itu hanya untuk menurunkan partisipasi pemilih di pemilu Kabupaten Gowa," tegas Jalili.

#Pilkada Gowa 2020