RAKYATKU.COM - Dalam rangka memperingati hari jadi Kota Makassar ke-412, Manajemen Aston Makassar memberikan apresiasi kepada tim pembersih jalan Kecamatan Ujung Pandang yang telah berusaha mempertahankan kebersihan kota.
Sebanyak kurang lebih 70 orang, tim pembersih jalan menghadiri undangan manajemen hotel di D'Lounge lantai 19 Aston Makassar Hotel, Jumat (15/11/2019).
Dalam kesempatan tersebut, General Manager Aston Makassar Hotel, Bapak Joko Budi Jaya mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan pembersih jalan yang berada di Kecamatan ujung pandang.
"Lingkungan sekitar menjadi bersih dan lebih terawat berkat rekan-rekan sekalian, sehingga citra Kota Makassar yang telah mendapatkan penghargaan Adipura tetap konsisten dan semakin baik," kata Joko Budi.
Sementara itu, Camat Ujung Pandang, Zulkifly mengatakan baru kali ini ada hotel yang memberikan apresiasi dan penghormatan kepada rekan-rekan pembersih jalan di Kota Makassar.
"Ini baru pertama kalinya ada permintaan dari hotel di Makassar untuk hadir makan siang dan salat Jumat bersama di Aston Makassar, merupakan penghargaan yang luar biasa," kata Zulkifly.
Zulkifly berharap melalui kegiatan ini, rekan-rekan pembersih jalan di Makassar tetap bersemangat dalam mempertahankan kebersihan dan memberikan kesadaran kepada masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan dan untuk tidak membuang sampah sembarangan.