Rabu, 10 Januari 2024 19:48

Buruh Deklarasi Dukungan Subhan Djaya Mappaturung Maju DPR RI

Syukur Nutu
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Buruh Deklarasi Dukungan Subhan Djaya Mappaturung Maju DPR RI

"Saya dianggap bisa merepresentasikan apa yang menjadi keresahan yang diperjuangkan selama ini. Mudah-mudahan ini bisa menjawab seandainya saya ditakdirkan untuk bisa terpilih. Kita sudah punya komitmen,"

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Serikat buruh di Sulsel mendeklarasikan dukungan kepada Subhan Djaya Mappaturung untuk maju sebagai Caleg DPR RI melalui PKS. Dukungan tersebut disampaikan dalam pertemuan di Makassar pada Rabu 10 Januari 2024.

Abdul Muis, Sekretaris KSPSI Sulsel menyebut dukungan tersebut diberikan karena Subhan memiliki arah perjuangan yang sejalan dengan serikat buruh.

"Perjuangan kita satu arah karena beliau berada di PKS yang menjadi partai pendukung Calon Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan. Kita punya komitmen untuk bersama-sama memperjuangkan kesejahteraan buruh," kata Muis.

Baca Juga : Ganjar-Mahmud Akan Hadiri Kegiatan di Makassar, Toraja dan Luwu

Ia menyebut, serikat buruh berharap Subhan menjadi penyambung aspirasi dari pekerja buruh yang ada di Sulsel untuk sampai ke DPR. Pihaknya akan memperjuangkan sumbangan suara dari serikat buruh.

"Kami akan bekerja semaksimal mungkin untuk menambah suara dari para pekerja buruh khususnya di Dapil Sulsel 1. Tentunya juga dengan keluarga-keluarga serikat pekerja akan kita libatkan sepenuhnya untuk memberikan dukungan dan pilihan suara. Kalau 5000 suara mungkin terlalu sedikit," tambah Muis yang juga Ketua Federasi Niaga Bank Jasa Asuransi Sulsel (niba).

Subhan Djaya Mappaturung mengapresiasi keputusan serikat buruh mendukungnya maju DPR RI dari sekian banyak calon yang ada.

Baca Juga : RMS Ditunjuk Jadi Deputi Kampanye Nasional dan Ketua Timnas AMIN di Sulsel

"Saya dianggap bisa merepresentasikan apa yang menjadi keresahan yang diperjuangkan selama ini. Mudah-mudahan ini bisa menjawab seandainya saya ditakdirkan untuk bisa terpilih. Kita sudah punya komitmen," Subhan.

Ia menyebut deklarasi dukungan ini menyusul deklarasi sebelumnya yang telah dilakukan dengan organisasi yang berbeda. Subhan menyebut percaya dan optimis dengan dukungan tersebut mengingat serikat buruh memiliki basis yang jelas.

"Mereka punya basis yang jelas. Selama ini mereka solid dan sudah dibuktikan dalam banyak peristiwa. Ini betul-betul dukungan yang murni, tidak ada rekayasa sama sekali. Minggu lalu juga sudah ada yang mendeklarasikan mendukung jadi ini adalah kelompok kedua," jelas Caleg PKS nomor 3 itu.

#Caleg #Pileg