Jumat, 19 Mei 2023 22:05

Bupati-Wakil Bupati Enrekang Hadiri Pelantikan 441 Perangkat Desa 4 Kecamatan

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Pelantikan perangkat desa di empat kecamatan di Kabupaten Enrekang, masing-masing Kecamatan Baraka, Buntu Batu, Malua, dan Curio, Jumat (19/5/2023).
Pelantikan perangkat desa di empat kecamatan di Kabupaten Enrekang, masing-masing Kecamatan Baraka, Buntu Batu, Malua, dan Curio, Jumat (19/5/2023).

Bupati-Wakil Bupati Enrekang menghadiri pelantikan 441 perangkat desa di 4 kecamatan Enrekang. Perangkat desa dinilai merupakan garda terdepan dalam pelayanan masyarakat.

RAKYATKU.COM, ENREKANG — Bupati dan Wakil Bupati Enrekang, Muslimin Bando-Asman, menghadiri pelantikan perangkat desa di empat kecamatan. Masing-masing di Baraka, Buntu Batu, Malua, dan Curio, Jumat (19/5/2023).

Perangkat desa yang tergabung dalam organisasi Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) ini dilantik masing-masing kepala desa.

Bupati Enrekang, Muslimin, mengatakan perangkat desa adalah garda terdepan pelayanan masyarakat. Ia pun berpesan agar perangkat desa dan kepala desa harus sinergi. PPDI hadir menjadi wadah sekaligus jembatan aspirasi mereka.

Baca Juga : Bupati Enrekang dan Wakilnya Apresiasi Antusiasme Masyarakat Saat Pembukaan Mafest 2023

Ia juga mengingatkan agar kepala desa ketika ingin melantik dan memberhentikan perangkat desa harus berdasarkan rekomendasi camat dan sesuai regulasi yang diatur dalam Peraturan Daerah (Perda) Kabupaten Enrekang Nomor 1 Tahun 2021 tentang Perangkat Desa.

"Para perangkat desa ini walaupun dilantik kepala desa, tetapi untuk pemberhentian tidak serta-merta, mesti ada prosedur yang di ikuti, mulai dari surat teguran, hingga persetujuan camat," tegas Muslimin.

Ia juga memastikan semua perangkat desa mendapatkan bantuan BPJS Ketenagakerjaan yang 4 persen ditanggung daerah dan 1 persen oleh perangkat desa.

Baca Juga : Sofha Cicipi Pangan Berbahan Pisang, Bupati Perkenalkan Enrekang Sebagai Penghasil Sayur

Wakil Bupati Enrekang, Asman, dalam arahannya mengingatkan bahwa amanah yang diberikan bukan hanya tanggung jawab kepada sesama, tetapi lebih kepada Allah Swt.

"Hari ini kita disumpah sebagai pelayan masyarakat. Dari ribuan masyarakat kitalah yang terpilih untuk memberikan pengabdian dan akan tercatat dalam sejarah dan akan dipertanggungjawabkan di hari kemudian," pesannya.

Ia meminta perangkat desa agar bersama bahu-membahu membangun Enrekang. "Jaga kekompakan, maka insyaallah kita akan tercatat sebagai pelaku pembangunan. Bukan sebaliknya,” ucapnya.

Baca Juga : Optimalkan Penerimaan Pajak, Bupati Enrekang Teken Perjanjian Kerjasama dengan DJP-DJPK

Perangkat desa yang diambil sumpahnya di Kecamatan Baraka 129 orang, Buntu Batu 88 orang, Malua 67 orang, dan Curio 127 orang. Totalnya 411 orang.

Penulis : Hasrul Nawir
#pemkab enrekang #muslimin bando #asman