Sabtu, 11 Februari 2023 13:21
Editor : Nur Hidayat Said

RAKYATKU.COM - Gempa bumi dengan kekuatan magnitudo (M) 7,8 yang mengguncang Turki dan Suriah merupakan yang paling mematikan pada abad ini.

 

Gempa bumi yang melanda Turki dekat perbatasan Suriah itu terjadi Senin (6/2/2023). Salah satu gempa susulan bahkan mempunyai kekuatan hampir sama besarnya dengan yang pertama.

Tim penyelamat dari Turki, Suriah, dan negara-negara lainnya hingga kini berusaha tanpa henti memindahkan puing-puing dan reruntuhan bangunan untuk mencari para korban.

Baca Juga : Jumlah Korban Gempa Turki-Suriah Tembus 50.000 Orang

Kini Korban tewas akibat gempa di Turki dan Suriah menembus angka 23.000 orang. Sementara, korban luka-luka 85.000 orang lebih.

 

Dilansir CNN, Sabtu (11/2/2023), di Turki jumlah kematian meningkat menjadi 20.213 dengan 80.052 lainnya dilaporkan terluka.

Sementara, jumlah total kematian di Suriah mencapai 3.384 termasuk 2.166 di daerah yang dikuasai pemberontak di barat laut. Lalu, 1.347 kematian di bagian Suriah yang dikuasai pemerintah, menurut media pemerintah Suriah.

Baca Juga : Indonesia Kirim 140 Ton Bahan Makanan dan Logistik untuk Korban Gempa Turki-Suriah

Jumlah orang yang terluka di Suriah di seluruh wilayah yang terkena dampak mencapai 5.245, dengan 2.295 di daerah yang dikuasai pemerintah dan 2.950 di daerah yang dikuasai pemberontak.