Minggu, 04 Desember 2022 10:17

Hasil Piala Dunia: Argentina vs Australia 2-1, Messi Bintang Kemenangan ke Perempat Final

Syukur Nutu
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Lionel Messi melewati pemain Australia Kye Rowles pada Babak 16 Besar Piala Dunia 2022 antara Argentina vs Australia di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan, Qatar, 3 Desember 2022. REUTERS/Pedro Nunes
Lionel Messi melewati pemain Australia Kye Rowles pada Babak 16 Besar Piala Dunia 2022 antara Argentina vs Australia di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan, Qatar, 3 Desember 2022. REUTERS/Pedro Nunes

La Pulga menjadi bintang kenangan Argentina dengan mencetak gol pembuka

RAKYATKU.COM - Lionel Messi menjadi bintang kemenangan Timnas Argentina mengalahkan Australia pada babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Laga simtem gugur yang mempertemukan Argentina vs Australia berlangsung di Ahmed bin Ali Stadium, Ar Rayyan, pada Minggu (4/12/2022) dini hari WIB.

Argentina lolos ke fase berikutnya setelah membekuk Australia dengan skor 2-1.

Baca Juga : Messi Jadi Pahlawan Kemenangan Argentina VS Ekuador Dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026

Dua gol Timnas Argentina dicetak oleh Lionel Messi pada menit 35 dan Julian Alvarez pada menit 57. Sedangkan gol Australia melalui gol bunuh diri Enzo Fernandez pada 77.

Babak Pertama

Messi dan kawan-kawan memulai pertandingan dengan mengontrol permainan.

Baca Juga : Messi Sukses Angkat Inter Miami Dari Klub Papan Bawa Jadi Juara League Cup 2023

Australia mampu meredam Australia dengan tidak buru-buru merebut bola dan memainkan blok medium. Cara ini mampu meredam Argentina hingga hanya mendapatkan sedikit peluang.

Bahkan, selama babak pertama, Argentina hanya mampu melepaskan dua tembakan saja.

Beruntung Messi berhasil menjebol gawang Australia dengan aksi brilian. Penetrasi yang dilakukan La Pulga ke kotak penalti berhasil memecah kebuntuan di menit ke-35.

Baca Juga : Jordi Alba Resmi Susul Messi dan Busquets, Inter Miami Semakin Bertabur Eks Bintang Barcelona

Pemenang tuju balon d'Or itu memanfaatkan ruang yang sangat sempit dan kecil, untuk melepas tembakan. Messi melakukan tembakan dari tepi kotak penalti. Bola kencang melesat di celah selangkangan pemain Australia hingga Kiper Ryan gagal menghalau bola

Babak Kedua

Tertinggal 1-0 pada babak pertama Australia mencoba mengejar skor dengan bermain lebih terbuka dan meninggikan tekanan.

Baca Juga : Pemilik Inter Miami Ungkap Proses Panjang Datangkan Lionel Messi

Namun hal ini justru mampu dimanfaatkan baik oleh Argentina yang kemudian menggandakan keunggulan 2-0.

Gol kedua Argentina diciptakan dengan aksi cantik Alvarez pada menit ke-57. Alvarez berhasil memanfaatkan blunder kiper Ryan yang berusaha melewati pemain Argentina. Alvarez merebut bola dan melesatkan bola ke gawang hingga tercipta gol.

Australia akhirnya mendapatkan 1 gol penghibur pada menit ke-77. Gol ini berawal dari serangan di sisi kiri.

Baca Juga : Busquets Susul Messi, Inter Miami Dekati Jordi Alba untuk Sempurnakan Trisula Eks Barcelona

Behich melepaskan umpan silang yang dihalau pemain Argentina dengan berhasil sundulan namun bola justru jatuh ke kaki Craig Goodwin.

Craig melakukan tendangan yang membentur badan Enzo Fernandez hingga tak mampu dibendung kiper Argentina.

Hingga pertandingan selesai tak ada lagi gol yang dicetak oleh kedua tim. Skor 2-1 untuk kemenangan Argentina.

Baca Juga : Busquets Susul Messi, Inter Miami Dekati Jordi Alba untuk Sempurnakan Trisula Eks Barcelona

Dengan kemenangan tersebut, Argentina lolos ke perempatfinal. Sementara Australia tersingkir.

Susunan Pemain

Argentina (4-3-3): Martinez; Molina, Romero, Otamendi, Acuna; De Paul, Fernandez, Mac Allister; Alvarez, Messi, Papu Gomez.

Baca Juga : Busquets Susul Messi, Inter Miami Dekati Jordi Alba untuk Sempurnakan Trisula Eks Barcelona

Australia (4-4-2): Ryan; Degenek, Soutlar, Rowles, Behich; Leckie, Baccus, Mooy, McGree; Duke, Irvine.

#Piala Dunia #Argentina #Lionel Messi