Selasa, 15 November 2022 21:10

Wadir Keuangan RSUD Andi Makkasau Kembali Pimpin PDGI Parepare

Syukur Nutu
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Wadir Keuangan RSUD Andi Makkasau Kembali Pimpin PDGI Parepare

"Kami memohon doa agar kepengurusan baru ini dapat menghadirkan lebih banyak manfaat lagi bagi masyarakat Kota Parepare. Terutama dalam meningkatkan derajat kesehatan gigi dan mulut,”

RAKYATKU.COM, PAREPARE - Wakil Direktur Bidang Keuanga RSUD Andi Makkasau, drg Andi Cenrara resmi menakhodai Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) Cabang Parepare priode 2022-2025.

Pelantikan bersama pengurus PDGI Sulsel dan 25 cabang itu digelar di Hotel Claro Makassar, Minggu 13 November 2022 .

PDGI Parepare sebagai organisasi profesi yang menaungi 39 dokter gigi se-Kota Parepare turut hadir pada pelantikan tersebut.

Baca Juga : Haru Pelepasan Pegawai Purna Bakti RSUD Andi Makkasau Parepare

Andi Cenrara terpilih secara aklamasi pada Muscab PDGI Kota Parepare yang diselenggarakan pada tanggal 27- 28 Agustus 2022.

Ketua PDGI Parepare drg. Andi Cenrara, MARS mengatakan pihaknya selalu siap hadir di tengah-tengah masyarakat Kota Parepare. Terutama dalam membantu pemulihan kondisi pasca Pandemi Covid-19.

"Kami memohon doa agar kepengurusan baru ini dapat menghadirkan lebih banyak manfaat lagi bagi masyarakat Kota Parepare. Terutama dalam meningkatkan derajat kesehatan gigi dan mulut,” ungkapnya, Selasa (15/11/ 2022).

Baca Juga : Parepare-Samarinda Jajaki Kerjasama Peningkatan Daya Saing Daerah

Dirinya berharap dukungan semua elemen untuk membantu menyelesaikan tugas dan program kerja PDGI. “Insyaallah dengan kerja sama kita di semua elemen kita bisa pulih lebih cepat, bangkit lebih kuat pasca pandemi,” pungkasnya.

Sebagai catatan, rangkaian pemilihan dan pelantikan kepengurusan PDGI se Indonesia sempat tertunda setahun karena pandemi Covid 19. Namun demikian berbagai program kerja tambahan dalam setahun terakhir senantiasa dijalankan PDGI terkhusus Cabang Parepare.

Penulis : Hasrul Nawir
#Pemkot Parepare