Senin, 06 Juni 2022 09:29

Teranyar Wales, Ini 30 Negara Lolos ke Piala Dunia 2022

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ilustrasi.
Ilustrasi.

Dua sisa tiket akan diberikan kepada pemenang playoff interkontinental yang akan digelar di Qatar.

RAKYATKU.COM - Wales jadi negara teranyar yang lolos ke Piala Dunia 2022. Total sudah ada 30 slot terisi dan menyisakan dua jatah tiket untuk berangkat ke Qatar November nanti.

Wales mengalahkan Ukraina 1-0 dalam laga final playoff yang digelar di Cardiff, Ahad (5/6/2022). Gol satu-satunya tercipta lewat tendangan bebas Gareth Bale yang membentur Andriy Yarmolenko di menit ke-33.

Atas lolosnya Wales, perwakilan Eropa di Piala Dunia akhir tahun ini sudah lengkap. Sebelumnya ada Belgia, Jerman, Belanda, Serbia, Swiss, Portugal, Polandia, Inggris, Kroasia, Denmark, Spanyol, dan juara bertahan Prancis.

Baca Juga : Bola Khusus Semifinal dan Final Piala Dunia 2022, Namanya Al Hilm

Selain 13 negara di atas, ada 17 negara lain juga sudah mengamankan tempat. Asia dan Afrika sudah meloloskan lima wakil. Lalu, zona Amerika Selatan (CONMEBOL) sudah mengambil empat slot, kemudian CONCACAF yang telah memastikan tiga tiket.

Dua sisa tiket akan diberikan kepada pemenang playoff interkontinental yang akan digelar di Qatar. Masih ada Uni Emirat Arab, Australia, Selandia Baru, Peru, dan Kosta Rika yang berpeluang meraihnya. (*)

Daftar negara yang sudah lolos Piala Dunia 2022

Baca Juga : Pernyataan Menggetarkan Ronaldo setelah Menangis Portugal Tersingkir di Piala Dunia 2022

Grup A
Qatar
Ekuador
Senegal
Belanda

Grup B
Inggris
Iran
Amerika Serikat
Wales

Grup C
Argentina
Arab Saudi
Meksiko
Polandia

Baca Juga : Tite Resmi Mundur dari Timnas Brasil, Neymar Ikutan Pensiun?

Grup D
Prancis
-(Tunggu hasil playoff interkontinental)
Denmark
Tunisia

Grup E
Spanyol
-(Tunggu hasil playoff interkontinental)
Jerman
Jepang

Grup F
Belgia
Kanada
Maroko
Kroasia

Baca Juga : Jangan Sampai Terlewat! Ini Jadwal Lengkap Delapan Besar Piala Dunia 2022

Grup G
Brasil
Serbia
Swiss
Kamerun

Grup H
Portugal
Ghana
Uruguay
Korea Selatan

#Piala Dunia 2022 Qatar