Jumat, 30 Januari 2026 14:58

Harper Perintis Makassar meluncurkan program kuliner global “60 Seconds to Seoul” dengan sajian street food khas Korea yang tersedia Januari–Juni 2026.

Lisa Emilda
Konten Redaksi Rakyatku.Com
“60 Seconds to Seoul”, sebuah kampanye kuliner global dari Archipelago Hotels yang berlangsung mulai Januari hingga Juni 2026. Program ini menjadi bagian dari inisiatif global Archipelago yang berganti tema setiap enam bulan.
“60 Seconds to Seoul”, sebuah kampanye kuliner global dari Archipelago Hotels yang berlangsung mulai Januari hingga Juni 2026. Program ini menjadi bagian dari inisiatif global Archipelago yang berganti tema setiap enam bulan.

Harper Perintis Makassar meluncurkan program kuliner global “60 Seconds to Seoul” dengan sajian street food khas Korea yang tersedia Januari–Juni 2026.

RAKYATKU.COM,MAKASSAR — Harper Perintis Makassar menghadirkan pengalaman kuliner khas Korea Selatan melalui program “60 Seconds to Seoul”, sebuah kampanye kuliner global dari Archipelago Hotels yang berlangsung mulai Januari hingga Juni 2026. Program ini menjadi bagian dari inisiatif global Archipelago yang berganti tema setiap enam bulan.

General Manager Harper Perintis Makassar, Marlina Bustami, menjelaskan bahwa “60 Seconds to Seoul” menghadirkan berbagai jajanan khas yang biasa ditemui di jalanan Kota Seoul, Korea Selatan.

“Program ini merupakan kampanye global Archipelago yang hadir secara periodik. Khusus ‘60 Seconds to Seoul’, kami menghadirkan cita rasa street food Korea yang autentik selama enam bulan penuh. Kami berharap para pecinta makanan Korea dapat menikmati pengalaman kuliner yang berbeda tanpa harus ke luar negeri,” ujar Marlina.

Baca Juga : HORE Expo 2026 Dorong Kebangkitan Industri Hotel dan Restoran Sulsel, Libatkan Puluhan Tenant UMKM

Sementara itu, F&B Manager Harper Perintis Makassar, Fiko Sosang Tandilangi, menyampaikan bahwa tema ini diangkat untuk membawa suasana jalanan Seoul ke dalam pengalaman bersantap pengunjung.

“Kami ingin menghadirkan sensasi seolah pengunjung sedang berjalan-jalan di kota Seoul. Mulai dari konsep menu hingga penyajiannya kami sesuaikan dengan karakter street food Korea yang populer,” jelas Fiko.

Program “60 Seconds to Seoul” menyajikan beragam menu khas Korea yang dirancang untuk memanjakan lidah pengunjung, baik tamu hotel maupun masyarakat umum. Selain dapat dinikmati langsung di Harper Perintis Makassar, promo ini juga tersedia melalui platform pemesanan online seperti GrabFood dan GoFood.

Baca Juga : Four Points by Sheraton Makassar Rayakan International Housekeeping Week 2025, Tegaskan Investasi pada SDM dan Kualitas Layanan

Sebagai tambahan daya tarik, Harper Perintis Makassar juga menghadirkan promo beli 10 gratis 1, yang berlaku selama periode program berlangsung. Menariknya, promo “60 Seconds to Seoul” tidak hanya tersedia di Harper Perintis Makassar, tetapi juga dapat dinikmati di seluruh jaringan hotel Archipelago di Indonesia.

Dengan menghadirkan konsep kuliner global yang konsisten di seluruh jaringan hotel, Archipelago melalui Harper Perintis Makassar terus berkomitmen memberikan pengalaman bersantap yang inovatif, relevan dengan tren global, serta mudah diakses oleh masyarakat.

#Harper Perintis #Promo F&B #hotel Makassar #wisata kuliner #Korean food street