Rabu, 01 Mei 2024 10:56

Terpilih Sebagai Women's Inspiratif, dr Alfiah Amiruddin Komitmen Bantu Wanita Indonesia Sadar Cancer sejak Dini

Lisa Emilda
Konten Redaksi Rakyatku.Com
dr. Alfiah Amiruddin Md, MSurg dokter ahli kanker payudara yang dinobatkan sebagai women's inspiratif karena telah membantu banyak wanita di seluruh Dunia
dr. Alfiah Amiruddin Md, MSurg dokter ahli kanker payudara yang dinobatkan sebagai women's inspiratif karena telah membantu banyak wanita di seluruh Dunia

Menjadi penerima award tentu ada tanggung jawab pribadi, tentu tidak lepas dari dukungan dari keluarga tercinta utamanya ke dua orangtua, apresiasi yang diberikan karena ada prestasi kerja, dari waktu ke waktu saya terus berusaha kerja lebih giat dengan meningkatkan pengetahuan dan skil khususnya untuk wanita Indonesia

RAKYATKU.COM, MAKASSAR-- Setelah berhasil dinobatkan sebagai salah satu perempuan terispiratif (Women's Inspiratif) tahun 2017 oleh Persatuan Perempuan Lintas Profesi (PPLP) dr. Alfiah Amiruddin MD, Msurg tidak serta merta berdiam dan berbangga diri tetapi semakin menunjukkan jati dirinya sebagai sosok wanita hebat penolong para wanita Indonesia.

dr Alfiah Amiruddin yang mengantongi sejumlah prestasi baik dalam dan luar negeri kini mengabdikan dirinya untuk wanita diseluruh Indonesia dengan memberikan edukasi bahkan turun langsung melakukan tindakan pengankatan Kanker Payudara dan pengobatannya.

"Menjadi penerima award tentu ada tanggung jawab pribadi, tentu tidak lepas dari dukungan dari keluarga tercinta utamanya ke dua orangtua, apresiasi yang diberikan karena ada prestasi kerja, dari waktu ke waktu saya terus berusaha kerja lebih giat dengan meningkatkan pengetahuan dan skil khususnya untuk wanita Indonesia," ujarnya.

Baca Juga : Dr. Alfiah Amiruddin, MD, MS Memberikan Tips Deteksi Dini dan Pencegahan Kanker Payudara

Menurut dr Alfiah Amiruddin yang sehari-hari bertugas di Rumah Sakit Mitra Keluarga Kemayoran Jakarta Pusat, kanker Payudara merupakan salah satu penyakit dengan angka kematian tertinggi di dunia, bahkan menurut data dari WHO jumlah pasien yang terkena kanker payudara dari tahun ke tahun terus meningkatkan bahkan menduduki peringkat pertama dari penyakit gagal jantung.

Oleh karena itu, ia menyarankan kepada seluruh wanita di Indonesia bahkan di dunia ketika menemukan kelainan pada permukaan kulit segera konsultasikam ke ahlinya baik puskesmas maupun Rumah sakit terdekat.

Bahkan dr Alfiah Amiruddin juga menyarankan tidak hanya wanita pria pun perlu mendeteksi sejak dini karena resiko terkena kanker payudara itu ada walaupun angkanya cukup minim. Jadi deteksi dini solusi utamanya.

Baca Juga : Dimensi FK UNHAS 86 Gelar Literasi Kesehatan Deteksi Dini Kanker Payudara, Serviks dan Gangguan Pendengaran

Sebagai dokter ahli payudara, dengan tegas ia mengatakan untuk menghindari penyakit berbahaya ini jaga pola hidup dan makanan yang di konsumsi, sel kanker sudah ada di dalam tubuh setiap orang, tetapi ada yang sel kankernya aktif dan ada yang tidak, karenanya pola hidup harus dijaga sehingga sel kanker ini tidak hidup dan berkembang.

"Saya berharap dengan semakin meningkatnya angka pengidap kanker payudara, Pemerintah semakin konsen menangani hal ini, BPJS bisa melayani pemeriksaan mamografi karena ini adalah langka deteksi dini, berapa banyak anak Indonesia harus kehilangan sosok ibu ketika penyakit ini membayangi mereka," ujar dokter cantik ini.

#women's inspiratif #Dr. Alfiah Amiruddin #perempuan inspiratif #kanker payudara