Minggu, 15 Oktober 2023 11:07

Penjabat Walikota Palopo Tinjau Titik Banjir hingga Dini Hari

Redaksi
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Penjabat Walikota Palopo Tinjau Titik Banjir hingga Dini Hari

Peninjauan titik banjir dilakukan sampai Minggu dini hari.

PALOPO – Penjabat Walikota Palopo Asrul Sani memantau lokasi terdampak banjir akibat hujan deras yang mengguyur kota Palopo, Sabtu malam (14/10/2023). Asrul didampingi oleh Kepala BPBD, Kadis Kominfo, Sekretaris Perdagangan dan sejumlah pejabat Pemkot. 

Peninjauan yang dilakukan oleh orang nomor satu di kota IDAMAN ini bahkan sampai Minggu dini hari. 

Lokasi pertama yang dikunjungi yaitu di kawasan Pusat Niaga Palopo (PNP) yang masuk wilayah kelurahan Amassangan Kecamatan Wara. Setelah meninjau dan memastikan penyebab terjadinya banjir di kawasan PNP, rombongan bergerak ke wilayah kelurahan Surutanga memantau kondisi ketinggian air di Sungai Amassangan.

Baca Juga : Pemkot Palopo dan Bank Sulselbar Luncurkan Kartu Kredit Pemerintah Daerah

Ditempat itu Asrul dihampiri warga yang menyampaikan aduannya terkait.

Dari PNP, Pj Walikota Palopo bergerak ke wilayah kelurahan Ponjalae tepatnya di Jalan Peda Peda dan kawasan Pasar Andi Tadda. Di tempat tersebut puluhan rumah terdampak banjir yang salah satu penyebabnya yakni terjadinya penyumbatan pada sejumlah titik drainase.

Dari Ponjalae, Pj Walikota Palopo kembali memastikan dampak banjir di seputaran wilayah kelurahan Salotellue kecamatan Wara Timur. Di tempat itu, ia memberikan arahan agar penanganan banjir oleh stakeholder terkait bukan saja dilakukan ketika musim penghujan tiba.

Baca Juga : Pemkot Palopo Siapkan 43 Hektar Lahan untuk Gerakan Budidaya Pisang

”Solusi yang ditempuh harus ampuh” ucapnya.

Hujan deras yang mengguyur Kota Palopo, bukan hanya berdampak pada terjadinya banjir di beberapa tempat dalam wilayah kota Palopo tetapi juga mengakibatkan terjadinya pohon tumbang di daerah Kelurahan Temmalebba, Kecamatan Bara.

#pemkot palopo