Jumat, 22 September 2023 17:07

Kunjungan Pj Gubernur Sulsel, Bupati Wajo dan Dandim Tinjau Persiapan di Kelurahan Peneki

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Bupati Wajo, Amran Mahmud (kiri), bersama Dandim 1406/Wajo, Letkol Inf. Wahyu Yunus, dan Camat Takkalalla, 
Sandi Borahima saat meninjau langsung lokasi dan mengecek kesiapan di Kelurahan Peneki, Kecamatan Takkalalla, Jumat (22/9/2023).
Bupati Wajo, Amran Mahmud (kiri), bersama Dandim 1406/Wajo, Letkol Inf. Wahyu Yunus, dan Camat Takkalalla,  Sandi Borahima saat meninjau langsung lokasi dan mengecek kesiapan di Kelurahan Peneki, Kecamatan Takkalalla, Jumat (22/9/2023).

Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin, akan berkunjung ke Kabupaten Wajo untuk penyerahan bantuan bibit cabai, penanaman bibit cabai, panen ikan, dan tabur benih ikan. Bupati Wajo, Amran Mahmud, bersama Dandim 1406/Wajo, Letkol Inf. Wahyu Yunus, meninjau langsung dan mengecek kesiapan lokasi kunjungan di Kelurahan Peneki.

RAKYATKU.COM, WAJO - Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Bahtiar Baharuddin, akan kunjungan kerja (kunker) ke Kelurahan Peneki, Kecamatan Takkalalla, Kabupaten Wajo, Ahad (24/9/2023).

Persiapan kedatangan Pj Gubernur, Bupati Wajo, Amran Mahmud, bersama Dandim 1406/Wajo, Letkol Inf. Wahyu Yunus, meninjau langsung lokasi dan mengecek kesiapan di Kelurahan Peneki, Jumat (22/9/2023).

Amran Mahmud mengatakan kunjungan Pj Gubernur punya serangkaian agenda di Bumi Lamaddukelleng. Mulai penyerahan bantuan bibit cabai, penanaman bibit cabai, panen ikan, dan tabur benih ikan.

Baca Juga : Anggota DPRD Wajo, Arga Prasetya Serap Aspirasi di Belawa

"Penyerahan dan penanaman bibit cabai akan berlangsung di Kantor Kelurahan Peneki, sedangkan panen ikan dan tabur benih ikan di Koramil 1406-07/Takalalla," ujarnya.

Dandim 1406/Wajo, Letkol Inf. Wahyu Yunus, menambahkan pengecekan untuk memastikan kunjungan Pj Gubernur betul-betul siap. "Berharap selama kunjungan berjalan aman dan lancar tanpa ada hambatan apa pun," katanya.

Ikut dalam peninjauan lokasi dan pengecekan lokasi ini Babinsa Koramil 1406-07, Kapolsek Takalalla, Camat Takkalalla, serta instansi terkait.

Baca Juga : Pemkab Wajo Gelar Kompetisi Inovasi Daerah, Dorong ASN dan Masyarakat Tunjukkan Kualitas Kerja

 

Penulis : Abd Rasyid. MS
#pemkab wajo #Amran Mahmud