Senin, 26 Juni 2023 18:04

32 Gerai IM3 di Seluruh Indonesia Tampil dengan Wajah Baru Termasuk Makassar

Lisa Emilda
Konten Redaksi Rakyatku.Com
32 Gerai IM3 di Seluruh Indonesia Tampil dengan Wajah Baru Termasuk Makassar

Pembaruan Gerai IM3 mengusung konsep layanan Fast, Simple & Flexible, menghadirkan perangkat, sistem baru, dan solusi yang lebih cepat melalui pelayanan digital.

RAKYATKU.COM, MAKASSAR-- Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat) kembali menghadirkan konsep baru untuk 32 Gerai IM3 yang tersebar di berbagai kota di Indonesia. Setelah sukses pertama kali dilakukan di Gerai KPPTI Jakarta pada bulan Januari lalu, pembaruan gerai ini dilakukan untuk memberikan pengalaman yang mengesankan (marvelous experience) bagi pelanggan setia IM3. Pembukaan Gerai IM3 dengan konsep baru ini secara simbolis dilaksanakan di Gerai IM3, Jalan Kayoon, Surabaya.

Pembaruan Gerai IM3 mengusung konsep layanan Fast, Simple & Flexible, menghadirkan perangkat, sistem baru, dan solusi yang lebih cepat melalui pelayanan digital. Hal ini memberi kemudahan bagi pengunjung untuk mendapatkan solusi dan kualitas pelayanan yang lebih baik saat berkunjung. Inisiatif ini juga merupakan wujud dari visi Indosat untuk menjadi perusahaan telekomunikasi digital paling dipilih di Indonesia, serta memberikan pengalaman digital kelas dunia kepada para pelanggannya.

Ritesh Kumar Singh, Director and Chief Commercial Officer Indosat Ooredoo Hutchison, mengatakan “Mulai hari ini IM3 meresmikan 32 gerai di seluruh Indonesia secara serentak dengan tampilan dan konsep baru serta layanan yang lebih terdigitalisasi. Kami siap memberikan pelayanan yang jauh lebih baik dan nyaman bagi seluruh pelanggan setia, serta menghadirkan pengalaman digital kelas dunia lewat sistem layanan yang lebih modern.”

Baca Juga : Catat Pertumbuhan Cemerlang di Kuartal I 2024, Indosat Ooredoo Hutchison Perkuat Kolaborasi Berdayakan Indonesia dengan AI

Gerai IM3 dengan konsep baru ini dirancang untuk memudahkan setiap aktivitas pelanggan dengan adanya agent in service desk maupun agent in express counter. Pelanggan juga akan mendapatkan nomor antrean layanan yang terdigitalisasi dan lebih mudah dengan cara memindai QR Code melalui smartphone. Serta hadirnya fasilitas high speed WiFi connection untuk mendukung komunikasi pelanggan selama berada di Gerai IM3, hingga area live demo unit yang menunjukan deretan pilihan smartphone terbaru dengan bundling paket Prime dari IM3 Postpaid.

Pembaruan 32 Gerai IM3 yang dilakukan secara nasional siap menyapa pelanggan yang tersebar di berbagai wilayah berikut ini:

1. Kalimantan: Balikpapan

Baca Juga : Indosat Ooredoo Hutchison dan Mastercard Umumkan Kemitraan Cybersecurity Center of Excellence

2. Jawa: Bandung, Bekasi, Bogor, Jakarta, Klaten, Kudus, Madiun, Magelang, Malang, Pekalongan, Purwokerto, Semarang, Sidoarjo, Solo, Surabaya, Sukabumi, Tangerang, Yogyakarta

3. Bali: Denpasar

4. Sulawesi: Makassar

Baca Juga : Angkat Potensi UMKM Lokal, Indosat Bagi 1.500 Porsi Hidangan Berbuka untuk Warga Makassar

5. Sumatera: Medan, Palembang

6. Nusa Tenggara: Mataram, Kupang

Kehadiran pembaruan Gerai IM3 akan semakin memberi kemudahan bagi masyarakat Indonesia untuk mendapatkan layanan dan berbagai produk IM3 yang sesuai dengan kebutuhan.

Baca Juga : Semakin Dekat dengan Pelanggan, IM3 Buka Tambahan 17 Mini Gerai di Kalimantan dan Sulawesi

Priyo Sasongko selaku SVH Head of Customer Experience IM3 di kantor IOH jalan Slamet Riadi mengatakan "dengan adanya rejuvenation ini kami berharap customer experience IM3 meningkat apalagi akan didukung dengan penambahan brand lokal untuk pengadaan coffee shop ini juga upaya agar UMKM lokal bisa tetap tumbuh."

"Dengan Perubahan ini kami optimis bisnis IM3 akan tumbuh dobel digit di Tahun 2023 ini,"

Pada kesempatan ini turut hadir juga customer loyal yang merupakan salah satu tokoh Politik, Rudi Piter Goni

Baca Juga : Indosat Ooredoo Hutchison Hadirkan Kegembiraan Berlimpah Saat Idul Fitri Melalui Unparalleled Network Services Guaranteed

Rudi Piter Goni memberikan dukungan atas perubahan IM3. Sebagai customer Loyal IM3 hadir dengan layanan yang lebih praktis, efisien dan pasrinya lebih digitalisasi.

"Saya pengguna lama Indosat, mulai dari keluarga saya sampai 41 karyawan saya juga menggunakan IM3, saya bersyukur dengan wajah baru IM3 pastinya akan memberikan layanan yang semakin baik untuk pelanggannya," ujarnya.

#IM3 #IOH #Rejuvenation Gerai IM3 #Customer Loyal #Rudi Piter Goni