Kamis, 11 Mei 2023 21:12

Resmi Dibuka 'Public Display" Kalla Toyota di Mal Ratu Indah, Kunjungi Segera dapatkan Hadiah Langsung yang Menarik

Lisa Emilda
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Resmi Dibuka 'Public Display" Kalla Toyota di Mal Ratu Indah, Kunjungi Segera dapatkan Hadiah Langsung yang Menarik

Mau tukar mobil lama ke mobil baru dapat subsidi Rp5 juta,

RAKYATKU.COM, MAKASSAR-- Public display bertajuk Amayzing Sale by Kalla Toyota resmi dibuka di Mal Ratu Indah (11/05). Kalla Toyota menampilkan unit Toyota terbaiknya dari berbagai segmen untuk dapat hadir lebih dekat dengan masyarakat dari tanggal 11-21 Mei 2023 mendatang.

Public Display kali ini resmi dibuka oleh Arlin Ariesta, S.STP M.Si selaku Kepala Dinas Perdagangan Kota Makassar. Pembukaan juga dihadiri oleh Sjaiful Kasim selaku Chief Finance Officer Kalla Toyota dan Robby Wijaya selaku Chief Operation Officer Kalla Toyota.

Sjaiful Kasim selaku Chief Finance Officer Kalla Toyota mengungkapkan, bahwa Kalla Toyota mengucapkan terima kasih kepada pemerintah kota Makassar yang selalu memberikan dukungan di setiap kegiatan yang Kalla Toyota selenggarakan. Kalla Toyota setiap bulannya menghadirkan program terbaik yang memberi kemudahan bagi masyarakat dalam memiliki Toyota impian. Hal ini sejalan dengan tagline Kalla Toyota, yakni Semua Lebih Mudah.

Baca Juga : Kalla Toyota Luncurkan Emergency Support di Aplikasi Kallafriends, Dapat Diakses Dimana Saja

“Untuk semakin mempermudah masyarakat, Kalla Toyota juga menggelar Public Display agar masyarakat dapat datang langsung merasakan fitur terbaik dari berbagai mobil Toyota dan menghadirkan unit-unit Toyota lebih dekat dengan masyarakat melalui gelaran Public Display ini,” pungkas Sjaiful.

Arlin Ariesta, S.STP M.Si selaku Kepala Dinas Perdagangan Kota Makassar dalam sambutannya mengungkapkan bahwa, Kalla Toyota senantiasa menggelar kegiatan yang berkaitan dengan pertumbuhan usaha agar perekonomian dapat berjalan dengan baik. Sebagaimana kita ketahui bahwa pertumbuhan ekonomi Kota Makassar cukup baik. Ini menunjukkan bahwa arus barang dan jasa di Kota Makassar juga berjalan dengan baik.

“Jika bulan lalu kami katakan bahwa Kalla Toyota merupakan perusahaan yang adaptif dan kolaboratif, bulan ini kami tambahkan inovatif. Banyak hal-hal yang dimunculkan oleh Kalla Toyota, khususnya dalam hal sinergi dan kolaborasi dalam upaya pertumbuhan ekonomi yang ada di Kota Makassar dan Sulawesi Selatan,” ungkap Arlin.

Baca Juga : Kalla Toyota Hadirkan Posko Siaga Lebaran 24 Jam di Musim Mudik Lebaran 2024

Berbagai promo dan program menarik bisa pelanggan dapatkan selama periode event, seperti voucher belanja dan hadiah games menarik. melalui program Amayzing Sale, masyarakat dapat membawa pulang Toyota impian dengan promo DP mulai 10% atau promo Nyicil Rasa Tunai dengan bunga nol persen hingga satu tahun. Promo ini sudah memberikan jaminan asuransi bagi pelaggan setia Kalla Toyota. Tak hanya itu, program ini juga memberikan kemudahan bagi pelanggan yang telah memiliki mobil lama all brand dan ingin menukarkannya dengan Toyota terbaru. Pelanggan dapat memanfaatkan fasilitas trade in dengan subsidi hingga 5 juta rupiah.(**)

#Amayzing sale Kalla Toyota #Semua Lebih Mudah #Kalla Toyota