Minggu, 29 Januari 2023 10:18

Artur Beterbiev Kalahkan Anthony Yarde Dengan Brutal

Syukur Nutu
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Foto: Sky Sports
Foto: Sky Sports

Artur Beterbiev melepaskan pukulan keras ke kepala Yarde yang membuatnya tersungkur

RAKYATKU.COM - Duel tinju dunia yang dilakukan rekan Rusia Artur Beterbiev berlangsung brutal dengan berhasil menang TKO (technical knockout).

Bertarung di Wembley Arena, London, Minggu (29/1/2023) pagi WIB, Artur membekuk sang penantang Anthony Yarde dalam pertarungan tinju kelas berat ringan.

Kemenangan itu membuat Beterbiev sukses mempertahankan sabuk WBC, IBF dan WBO.

Baca Juga : Pertemuan Petinju Tak Terkalahkan, Gervonta Davis Hancur Ryan Garcia

Petinju berkebangsaan Rusia-Kanada itu telah menyapu bersih 18 pertarungan profesionalnya dengan kemenangan KO.

Yarde yang mendapat dukungan penuh dari penonton karena bermain di kandang sendiri tak mampu berbuat banyak meski rekor sebelumnya diraih dengan 23 kemenangan dari 25 pertarungan.

Artur telah mendominasi pertarungan sejak ronde pertama dimulai. Pukulan-pukulan dan jab-jab langsung didatangkan ke tubuh Yarde.

Baca Juga : Anthony Joshua Kembali Merasakan Kemenangan Setelah Dua Kali Dikalahkan Oleksandr Usyk

Yarde yang berambisi mengalahkan Artur berusaha membalas pukulan namun Artur selalu berhasil menghindarinya.

Artur terus mendominasi adu jotos hingga ronde keempat. Yarde tersudut menerima hook kiri dari Beterbiev, sampai pada akhirnya berusaha menghindar sambil terhuyung-huyung.

Yarde berhasil mencuri kesempatan dengan melepas pukulan ke tubuh Beterbiev pada ronde kelima. Serangan mengejutkan ini membuat petinju 38 tahun itu tersungkur.

Baca Juga : Hasil Tinju Dunia: Babak Belur, Caleb Plant Kalah Angka Dari David Benavidez

Pertarungan semakin brutal saat masuk ronde keenam dimana Artur menghujani Yarde dengan pukulan ke arah wajah.

Akibat serangan bertubi-tubi tersebut, petinju Inggris tersebut mengeluarkan darah dari bagian bawah mata kirinya.

Yarde berusaha melakukan gerakan body work namun Beterbiev memukulnya dengan hook kiri.

Baca Juga : Tank Davis Hancurkan Hector Luis Garcia

Artur akhirnya menghabisi Yarde pada ronde kedelapan.

Artur Beterbiev melepaskan pukulan keras ke kepala Yarde yang membuatnya tersungkur. Wasit menghitung sampai hitungan kedelapan dan Yarde masih berhasil bangkit meski terlihat susah payah kembali ke sudut.

Saat berada di sudut, Yarde meminta wasit menghentikan pertarungan.

Baca Juga : Tuntaskan Trilogi, Begikut Lawan Potensial Selanjutnya untuk Canelo Alvarez dan Gennady Golovkin

Dengan kemenangan tersebut, Artur Beterbiev langsung melakukan sujud syukur.

Atas kemenangan tersebut Beterbiev berhasil mempertahankan tiga sabuk juara WBC, IBF dan WBO.

#Artur Beterbiev #tinju dunia