Jumat, 09 September 2022 18:55

Yayasan Al Azhar Segera Hadir di Kota Palopo

Redaksi
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Yayasan Al Azhar Segera Hadir di Kota Palopo

Progres pembangunan gedung Islamic Center sudah mencapai 65%.

PALOPO -- Wali Kota Palopo, M Judas Amir bersama Pengelola Yayasan Al Azhar Kelapa Gading, Jakarta Utara, meninjau pembangunan Sekolah Islam Terpadu dan Menara Kuliner di Islamic Center, Kota Palopo, Jumat, 09 September 2022.

Di kawasan Islamic Center, sementara dibangun tiga gedung megah. Pembangunannya dilakukan secara bertahap tahun ini dan ditarget bisa dimanfaatkan tahun 2023 mendatang.

Peninjauan ini merupakan tindaklanjut dari pertemuan Pemkot Palopo yang mengajak Yayasan Al Azhar untuk membuka cabang sekolah Al Azhar di Palopo.

Baca Juga : Pemkot Palopo dan Bank Sulselbar Luncurkan Kartu Kredit Pemerintah Daerah

Direktur Pendidikan Al-Azhar Kelapa Gading Jakarta, Uus Sukatna mengatakan, Al-Azhar akan hadir di Palopo pada tahun depan. "Tahun 2023, insya Allah akan hadir di Palopo,” katanya.

Meski menggunakan Yayasan Al-Azhar, pihaknya berjanji tetap akan memperhatikan kearifan lokal. Ia pun mengomentari pembangunan sekolah islam terpadu di kawasan Islamic Center. 

“Cuma mungkin ada beberapa (perbaikan) karena kita akan mendidik anak sesuai dengan zamannya. Zaman sekarang zaman IG gitu-kan, harus instagramable gitu-kan, yang penting bangunan itu ada polesan-polesan anak muda. Karena anak sekarang kalau di didik seperti zaman dulu beda, maka dari itu perlu ada pengembangan mobilernya, interiornya dan desain lebih bagus nantinya,” beber Uus.

Baca Juga : Pemkot Palopo Siapkan 43 Hektar Lahan untuk Gerakan Budidaya Pisang

“Ada masukan-masukan dari Jakarta mungkin, ini kita bawa orang arsitek yang akan memberikan sentuhan-sentuhan itu. Untuk perlengkapan secara umum, sudah masuklah. Nanti ada PAUD, SD, SMP dan SMA,” lanjutnya.

“Mudah-mudahan tahun 2023 sudah jalan, ini melihat semangat Walikota yang luar biasa. Jangan dilihat dari usianya, tapi semangatnya yang masih muda. Apalagi didukung oleh kepala dinas yang hebat dan luar biasa, saya pikir kenapa tidak mimpi itu terealisasi kalau diiringi kemauan,” cetusnya.

Sementara itu, walikota Palopo HM Judas Amir mengatakan apa yang disampaikan Al-Azhar dalam kunjungannya, itu akan menjadi perhatian pihaknya untuk realisasikan.

Baca Juga : Pj Wali Kota Palopo Lepas Bantuan Pangan Pemerintah

“Yakinlah niat baik ini yang kita sedang dorong, mudah-mudahan bisa terwujud,” tandas walikota.

Sebelumnya, Site Manager PT Bangun Bumi Indah, Bahtiar, pada Rabu (9/2/2022), menyampaikan optimistis tahun ini pembangunan gedung sekolah di kawasan Islamic Center Palopo telah berdiri kokoh.

Proyek multi year (tahun jamak) revitalisasi IC menyerap anggaran Rp50.745.000.000.00 bersumber dari APBD. Proyek ini terdiri 3 item pekerjaan yakni bangunan gedung SD, gedung SMP, dan gedung SMA. Total jumlah Ruang Kelas Belajar (RKB) SD hingga SMA sebanyak 46 unit, rinciannya 12 RKB untuk SD, 12 RKB untuk SMP, dan 12 RKB untuk SMA.

Baca Juga : Penjabat Walikota Palopo Hadiri Pelantikan Pengurus Jatman

Diberitakan sebelumnya, Kepala BKPSDM Kota Palopo, Farid Kasim Judas, berkunjung ke Sekolah Al Azhar Kelapa Gading Jakarta. Dalam kunjungan dan silaturahmi itu, FKJ  mengajak pimpinan Al Azhar untuk membuka cabang di Kota Palopo.

”Alhamdulillah dalam kunjungan itu, kami diterima langsung oleh Direktur Pendidikan Pak Uus dan wakil ketua Yayasan pak Ifan,” kata FKJ, Kamis (1/9/2022).

Dari pertemuan itu, menurut FKJ, pihak yayasan dan manajemen sangat merespon peluang kerjasama itu. Apalagi saat ini di Kota Palopo sedang berlangsung pembangunan sekolah Islam milik Pemerintah Kota Palopo.

Baca Juga : Pj Walikota Palopo Bakal Kirim Pengusaha Belajar Pengembangan UMKM

“Mereka (pihak Al Azhar) mengatakan bahwa ini sudah tawaran ketiga dari sebelumnya ada beberapa daerah juga yang berminat membuka Al Ashar di daerah Jawa timur dan jawa tengah, ” ucapnya.

Hingga saat ini, progres pembangunan gedung Islamic Center sudah mencapai 65%. Dimana bangunan sudah didesain kompleks. Bangunan SD dan TK satu kompleks berikut SMP tersendiri dan SMA juga tersendiri.

”Saya melihat sistem belajar di Al Azhar kelapa gading sudah sangat modern sekali, semua sistem digitalisasi. Bahkan orang tua dapat mengontrol anaknya yang sedang belajar didalam kelas melalui aplikasi yang disediakan,” ujarnya.

#pemkot palopo