Senin, 30 Mei 2022 09:06

Kelompok Suporter Sambut Baik Uji Coba PSM Makassar di Stadion GBH Parepare

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Sekretaris Jenderal Red Gank, Sadakati Sukma.
Sekretaris Jenderal Red Gank, Sadakati Sukma.

Sekretaris Jenderal Red Gank, Sadakati Sukma, mengaku menyambut baik laga uji coba yang akan dilaksanakan di Kota Parepare.

RAKYATKU.COM, PAREPARE - Beberapa kelompok suporter mendukung rencana penggunaan Stadion Gelora BJ Habibie (GBH) di Kota Parepare, Sulawesi Selatan, sebagai lokasi laga uji coba PSM Makassar. Di antaranya kelompok suporter Red Gank dan Laskar Ayam Jantan (LAJ) Zona Parepare.

Sekretaris Jenderal Red Gank, Sadakati Sukma, mengaku menyambut baik laga uji coba yang akan dilaksanakan di Parepare. Terlebih, Kota Makassar memang belum ada stadion yang bisa dipakai untuk laga uji coba.

"Kami berterima kasih kepada Wali Kota Parepare, Taufan Pawe, atas atensinya terhadap PSM Makassar. Tentunya kita juga dukung jika Kota Parepare menjadi home base PSM Makassar. Jika itu terjadi, maka kami harap seluruh suporter PSM di mana pun berada untuk menuju ke Kota Parepare," ucap Sadat, Ahad (29/5/2022).

Baca Juga : Kinerja Baik Awasi Tata Ruang, Abdul Hayat Terima Penghargaan di HUT Sulsel

Sementara, Muhammad Ilham Ishak dari LAJ Zona Parepare secara terpisah juga mendukung PSM beruji coba di Parepare.

"Terkait rencana friendly match PSM Makassar di Stadion Gelora BJ Habibie Kota Parepare, pastinya stadion sudah cukup layak digunakan oleh skuat Juku Eja. Fasilitas yang ada dalam stadion, kita lihat beberapa sudah memenuhi standar setelah Pemkot Parepare melaksanakan renovasi. Hanya saja, kualitas rumput yang masih kurang terpelihara, ini mesti menjadi perhatian,” kata Ilham.

Namun, LAJ Zona Parepare, kata dia, mendukung penuh Parepare menjadi homebase PSM. Hal ini, kata dia, agar suporter lebih mudah memberikan dukungan langsung saat tim bertanding.

Baca Juga : DPRD Kota Parepare Gelar Paripurna Penyerahan KUA PPAS TA 2025

"Harapannya Pemkot Parepare bisa mengejar syarat-syarat regulasi stadion yang ditentukan oleh PT LIB sehingga Stadion Gelora BJ Habibie lolos verifikasi dan bisa digunakan oleh tim PSM Makassar," harap Iham.

Wali Kota Parepare, Taufan Pawe, pun menyambut baik rencana PSM beruji coba di Stadion GBH. "Insyaallah masyarakat Parepare sangat senang menyambut rencana ini (uji coba penggunaan Stadion GBH)," ujar Taufan.

Taufan telah memerintahkan Dinas PUPR Parepare dan Dinas Porapar Parepare untuk mempersiapkan Stadion GBH dengan baik. (*)

#PSM Makassar #Red Gank #Laskar Ayam Jantan #Pemkot Parepare #taufan pawe