Sementara, Kepala Dinas Kesehatan Morowali, Ashar Ma'aruf, menjelaskan tujuan pertemuan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan, kemampuan, dan keterampilan serta sikap petugas kesehatan untuk memberikan pelayanan yang berkualitas dan maksimal kepada masyarakat.
Selain itu, untuk memperoleh pelayanan kesehatan yang bermutu sehingga dapat meningkatkan kepuasan pasien terhadap pelayanan yang diberikan.
Baca Juga : PT Vale IGP Morowali Raih Penghargaan Indonesia Corporate Sustainability Award 2024
"Terwujudnya masyarakat yang sehat dan mandiri tidak hanya bagi perorangan, tetapi juga keluarga, kelompok, hingga masyarakat. Penguatan pelayanan kesehatan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat dalam rangka menguatkan dan memulihkan kebutuhan pelayanan kesehatan salah satunya melalui pelatihan ini," jelasnya.
Pada kesempatan itu pula, Ashar Ma'ruf menyampaikan terima kasih pada PT Vale atas support-nya selama ini.
"Perlu kami sampaikan kepada seluruh masyarakat bahwa PT Vale melalui supporting anggarannya telah memberikan berbagai macam bantuan di sektor kesehatan, khususnya di Puskesmas Bahomotefe," ucapnya.
Baca Juga : PT Vale Perkuat Komitmen Iklim lewat Kemitraan Produksi Nikel Net-Zero di COP29
Di antaranya, kata dia, pada Juni mendatang akan ada lagi pengadaan dua unit kendaraan ambulans yang akan diperuntukkan kepada masyarakat. Kemudian, akan ada lagi dari PT Vale merenovasi dan merehabilitasi gedung Puskesmas Bahomotefe.
"Ini adalah satu keseriusan dari PT Vale untuk sektor kesehatan, sudah banyak bantuan diberikan," ungkapnya.
Direktur Corporate Affairs and General Admins PT Vale, Yusuf Suharso, memaparkan meski belum beroperasi, komitmen CSR senantiasa akan dijalankan dengan baik. "Selain CSR di bidang kesehatan, PT Vale juga memberikan perhatian di bidang pertanian melalui program padi SRI (System of Rice Intensification) organik. Masih banyak lagi program CSR lainnya," katanya. (*)
Baca Juga : Presiden Prabowo Saksi Kolaborasi USD1,4 Miliar PT Vale dan GEM Co. untuk Pabrik Nikel Net-Zero