Senin, 17 Januari 2022 15:20

Pekan Budaya Tana Luwu Dimulai Hari Ini

Redaksi
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Judas Amir
Judas Amir

Pekan Budaya Tana Luwu akan berlangsung mulai 17-23 Januari 2022.

PALOPO -- Wali Kota Palopo, M Judas Amir bersama Datu Luwu Andi Maradang Mackulau Opu To Bau menghadiri pembukaan Pekan Budaya Tana Luwu 2022 di istana LangkanaE Palopo, pada Senin (17/1/2022). Pekan Budaya Tana Luwu akan berlangsung mulai 17-23 Januari 2022.

"Maksud dan tujuan pekan budaya untuk menumbuhkan, memelihara, menjaga, dan sekaligus melestarikan budaya atau kesatuan Luwu di bumi nusantara," ucap Ketua Panitia, Agus Riyanto.

Kepala Dinas Kebudayaan Provinsi Sulawesi Selatan Muh Jufri dalam sambutannya, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya Pekan Budaya Tanah Luwu di Palopo. Dikatakan, pemerintah menyadari peran kedatuan sangat penting bagi pemerintah. Peran kesatuan dalam kehidupan masyarakat telah membentuk kekuatan yang sangat luar biasa dalam modal intelektual, sosial dan spritual.

Baca Juga : Pemkot Palopo dan Bank Sulselbar Luncurkan Kartu Kredit Pemerintah Daerah

"Kita berharap bisa menjadi potensi di bidang teknologi dan kebudayaan. Perkembangan kebudayaan perlu diarahkan budaya sipakatua dan sipakalebbi harus tetap kita aktualisasikan," paparnya.

Perwakilan dari Kementrian Koperasi dan UMKM, Luhur Pradjarto menyampaikan, "Kegiatan ini adalah kegiatan yang sangat bagus untuk mendukung usaha mikro kecil." jelasnya.

Ada serangkaian acara yang telah disiapkan. Misalnya hari pertama, 17 Januari 2022 pembukaan, dilanjutkan Massolo (tradisi mengantarkan sesarehan) yang digelar di Kota Palopo dan di Luwu Utara, Street Performance (Palopo-Luwu Utara), pameran lukisan dan fotografi, pameran benda pusaka, festival seni, dan pasar rakyat.

Baca Juga : Pemkot Palopo Siapkan 43 Hektar Lahan untuk Gerakan Budidaya Pisang

Selanjutnya, agenda massolo (tradisi mengantarkan seserahan) di Kabupaten Luwu dan Kabupaten Luwu Timur. Lalu Street Performance (Luwu-Luwu Timur). Juga, ada kegiatan Massureq – I Lagaligo, dan festival seni.

Hari Rabu 19 Januari 2022 digelar Festival Olahraga Tradisional, Mattompang, Lalebbata Carnival (Kontes Kreatif dan Unik), dan Festival Seni. Kamis, 20 Januari 2022 digelar kirab budaya, kegiatan religi – pengajian, dan festival qasidah rebana disusul pada esok harinya akan digelar ziarah makam raja-raja Luwu, lalu dilanjutkan Lalebbata Hijau (Penanaman Pohon), tudang sipulung – (revitalisasi kawasan Lalebbata), dan resepsi peringatan Hari Jadi Luwu. Ini rencananya akan dihadiri Tokoh Tana Luwu se Nusantara.

Sabtu, 22 Januari 2022, akan diadakan pemecahan rekor MURI, Maddui Kapurung dengan memilih empat lokasi (Palopo-Belopa-Masamba-Malili) secara bersamaan. Parade Rakki, Manre Saperra ( Makan Bersama) dan pentas seni kontemporer. Acara puncak Minggu, 23 Januari 2022.

#pemkot palopo #Judas Amir