Jumat, 03 September 2021 09:19

Pendonor PMI-Jemaah Umrah Sukses Divaksin di Nipah dan Asrama Haji Sudiang

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Dilaksanakan serentak di 11 titik mulai 1--3 September 2021, seluruh masyarakat umum juga bisa mendapatkan vaksin gratis dosis satu maupun dua.
Dilaksanakan serentak di 11 titik mulai 1--3 September 2021, seluruh masyarakat umum juga bisa mendapatkan vaksin gratis dosis satu maupun dua.

Kalla Group melalui Yayasan Hadji Kalla telah mendistribusikan sebanyak 63.750 dosis vaksin. Angka ini terus bertambah dengan digelarnya vaksinasi massal kali ini. Total dosis vaksin yang telah didistribusikan menjadi 111.750.

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Gelaran vaksinasi massal bertajuk Gebyar 75.000 Vaksin Gratis memberi kesempatan kepada pendonor PMI dan jemaah umrah untuk divaksin.

Pendonor PMI memanfaatkan kesempatan vaksin gratis di Nipah, sedangkan jamaah umrah mendapatkan vaksin gratis di Asrama Haji Sudiang. Gebyar 75.000 Vaksin Gratis telah digelar sebanyak tiga gelombang.

Dilaksanakan serentak di 11 titik mulai 1--3 September 2021, seluruh masyarakat umum juga bisa mendapatkan vaksin gratis dosis satu maupun dua.

Baca Juga : Andien Meriahkan Puncak Acara HUT 71 Tahun KALLA dalam Acara Family Gathering di Nipah Park

Kalla Group melalui Yayasan Hadji Kalla telah mendistribusikan sebanyak 63.750 dosis vaksin. Angka ini terus bertambah dengan digelarnya vaksinasi massal kali ini. Total dosis vaksin yang telah didistribusikan menjadi 111.750.

Kalla Group" href="https://rakyatku.com/tag/kalla-group">Kalla Group telah menyumbang hingga 12 persen vaksinasi dari 1.100.000 dosis vaksin yang menjadi target Kota Maksssar. Pada hari pertama gelayan vaksinasi massal ini, tercatat kurang lebih 7.832 dosis vaksin yang telah didistribusikan. Angka ini terus mengalami peningkatan hingga akhir gelaran.

Subhan Djaya Mappaturung selaku Ketua Satgas Covid-19 Kalla Group mengungkapkan bahwa Kalla Group memberi apresiasi tinggi kepada pendonor PMI yang akan divaksin. Salah satunya dengan membuat lokasi vaksin khusus bagi mereka. “Para pendonor darah yang telah menyumbangkan darahnya di PMI adalah pahlawan. Untuk itu, di NIPAH kami khususkan bagi pendonor agar dapat memperoleh vaksin,” ungkapnya, Kamis (2/9/2021).

Baca Juga : Sukses Gelar Kalla Talks, Ini Pengakuan Peserta

Abd. Gafur selaku salah seorang pendonor PMI yang telah menyumbangkan 112 kantong darah juga hadir di gelaran vaksinasi massal di NIPAH. Dia yang berprofesi sebagai pemadam kebakaran ini hadir untuk menerima vaksin.

Dia berharap agar vaksinasi massal ini dapat juga digelar untuk anak sekolah. "Mudah-mudahan PMI dan Yayasan Hadji Kalla juga ada rencana untuk menyasar vaksinasi untuk anak-anak sekolah," kata Gafur.

Selain itu, lokasi vaksin di Asrama Haji juga diramaikan dengan calon jemaah umrah. Mereka juga mendapatkan kesempatan memperoleh dosis vaksin dari gelaran Gebyar 75.000 Vaksin Gratis ini.

Baca Juga : Tingkatkan Kompetensi Tenaga Surveyor, Bumi Karsa Laksanakan Pelatihan Real Time Kinematic

"Tidak ada target jemaah, kita mensosialisasikan program ini melalui asosiasi umrah seperti Amphuri (Asosiasi Pengelenggara Umrah dan Haji Indonesia) untuk menyosialisasikan kepada anggotanya berupa travel umrah. Sehingga travel tersebut bisa menyampaikan kepada calon jemaahnya untuk melaksanakan vaksin sebagai proses awal dan syarat untuk perjalanan," tutur Mawardha Dj dari Amphuri Sulsel.

Gelaran kali ini juga bekerja sama dengan berbagai pihak, seperti Universitas Negeri Makassar, Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP), CitraLand City, Ciputra, Universitas Ciputra, Universitas Islam Makassar, Hipmi, Hotel Four Points by Sheraton, Rumah Sakit Bhayangkara, Inievent, Grab, Masjid Al Markaz Al Islami, Daya Grand Square, Crystalline, IMB Group, IVENDO, Kemenag, Honda, Lintasarta, Fakultas Teknologi Industri (FTI) UMI Makassar, Gojek, Mandiri dan Indonesia Marketing Association (IMA).

#Kalla Group #vaksinasi covid-19