Selasa, 15 Juni 2021 11:51

Terungkap, Mayat Pria yang Hangus Terbakar di Maros Ternyata Warga Gowa

Fathul Khair Akmal
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Foto pria yang hangus terbakar di Kabupaten Maros.
Foto pria yang hangus terbakar di Kabupaten Maros.

Polisi berhasil mengungkap identitas mayat pria yang hangus terbakar di Maros.

RAKYATKU.COM, MAROS - Aparat kepolisian berhasil mengungkap identitas penemuan mayat" href="https://rakyatku.com/tag/penemuan-mayat">mayat pria yang hangus mayat terbakar" href="https://rakyatku.com/tag/mayat-terbakar">terbakar di Kabupaten Maros, pada Jumat (11/6/2021).

Lokasi penemuan mayat hangus terbakar di Maros ini, berada di pinggir jalan Bukit Kemiri Tompo Ladang, Desa Padaelo, Kecamatan Mallawa.

Kasat Reskrim Polres Maros, AKP Nico Ericson Reinnold mengatakan, mayat pria yang terbakar di Maros bernama Rian, berusia 20 tahun.

Baca Juga : Modus Kubur Kucing, Dua Orang Tak Dikenal Ternyata Kuburkan Bayi

Rian adalah warga Kabupaten Gowa, yang tinggal di Kelurahan Kalegowa, Kecamatan Somba Opu.

"Korbannya bernama Rian asal Gowa," kata Nico.

Terkait identitas korban, juga sudah dikonfirmasi ke pihak keluarga. Keluarga juga sudah membenarkan. Namun untuk memastikan hal itu, masih tengah dilakukan pemeriksaan atau pencocokkan dengan DNA korban.

Baca Juga : Mayat Berbaju Hansip Ditemukan di Wajo

"Kita akan lakukan tes DNA untuk keluarga Rian. Agar dicocokkan dengan DNA korban sendiri," tambahnya.

Setelah bekerja keras mengungkap identitas korban, langkah selanjutnya yang akan menjadi fokus aparat kepolisian adalah, mengungkap dan menangkap terduga pelaku kejahatan yang mengakibatkan korban meninggal dunia.

"Kita akan fokus cari pelaku pembunuhnya," sebut Nico.

Baca Juga : Warga Pangkep Digegerkan Temuan Mayat Perempuan Dalam Koper

Sebelumnya, sesosok mayat pria ditemukan hangus terbakar dan tergeletak di pinggir jalan Bukit Kemiri Tompoladang, Desa Padaelo, Kecamatan Mallawa, Maros. Mayat awalnya dikira sampah yang terbakar.

Mayat yang diperkirakan berumur belasan tahun ini pertama kali ditemukan oleh pria bernama Dudi (23). Dia melihat mayat pria ini saat memandu dan mengawal truk naik ke pegunungan.

Saksi yang pertama melihat korban di tanjakan Tompo Ladang sekitar pukul 04.30 wita. Saat melintas di daerah Tompo Ladang, saksi melihat ada asap di pinggir jalan dan mengira ada orang yang membakar sampah.

Baca Juga : Zidan Ditemukan Meninggal Dunia, Ada Riwayat Epilepsi

Beberapa jam kemudian sekitar pukul 05.20 wita, saksi kemudian melintas lagi, dan memastikan sampah yang terbakar. Namun saksi kaget melihat ternyata bukan sampah, mayat.

#penemuan mayat #Mayat Terbakar #polres maros