Sabtu, 29 Mei 2021 18:08

Jelang Sekolah Tatap Muka, DPRD Makassar Ingatkan Kesiapan Sarana dan Prasarana Protokol Kesehatan

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Kartini
Kartini

DPRD Makassar mengingatkan Pemkot Makassar akan menyiapkan sarana dan prasarana protokol kesehatan.

RAKYATKU.COM – Sekolah tatap muka akan dilakukan secara bertahap. Termasuk di Makassar. DPRD mengingatkan agar pemerintah memperhatikan sarana dan prasarananya.

Anggota DPRD Makassar dari Partai Perindo, Kartini mendukung akan dimulainya sekolah tatap muka. Hanya saja, dia berharap Pemerintah Kota Makassar harus benar-benar siap.

Jangan sampai, kata dia, sarana dan prasarana protokol kesehatan belum siap. Padahal, protokol kesehatan harus diterapkan secara disiplin untuk meminimalkan potensi penyebaran Covid-19.

Baca Juga : DPRD Makassar Gunakan SIPD, Aspirasi Masyarakat Lebih Mudah Terealisasi

Belum lagi upaya sterilisasi gedung sekolah dengan penyemprotan disinfektan. Semua harus dipastikan siap sebelum dimulainya sekolah tatap muka.

Bagi orang tua, kata Kartini, tidak ada masalah dengan sekolah tatap muka ini. Bahkan, sudah lama mengharapkannya. Pada sisi lain, orang tua juga berharap
anaknya tetap aman di sekolah.

 

Penulis : Syukur
#berita dprd makassar #kartini