Minggu, 04 April 2021 20:06

Dihadiri Salesman yang Jadi Wali Kota, Kalla Toyota Beri Penghargaan Cabang Berprestasi pada Annual Event Ke-14

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Wali Kota Cilegon, Helldy Agustian pernah menjadi salesman Kalla Toyota.
Wali Kota Cilegon, Helldy Agustian pernah menjadi salesman Kalla Toyota.

Annual Event ke-14 Kalla Toyota secara virtual dibuka President Director Kalla Group, Solihin Jusuf Kalla.

RAKYATKU.COM,MAKASSAR - Kalla Toyota telah memberikan penghargaan kepada tim cabang yang berprestasi dalam Annual Event ke-14. Mulai dari wiraniaga hingga kepala cabang.

Apresiasi ini pun diharapkan mampu semakin memacu kinerja mereka dalam meningkatkan performance perusahaan.

Annual Event ke-14 Kalla Toyota dihelat di Saoraja Ballroom, Wisma Kalla, Sabtu (3/4/2021). Kali ini, tema yang diusung adalah Rock Star.

Baca Juga : Komitmen Memberikan Pelayanan Prima, Toyota Mobile Service Oleh Kalla Toyota Kini Menggunakan All New Hilux Rangga

Para undangan mulai dari jajaran direksi, manajemen, hingga tim cabang Kalla Toyota pun hadir dengan kostum serba hitam ala Rock Star. Selain offline, acara ini digelar secara virtual melalui Zoom.

Terdapat 13 kategori penghargaan yang diberikan dalam Annual Event ke-14 Kalla Toyota. Salah satunya The Best Sales yang dimenangkan Rahmia Rasyid dari Kalla Toyota Maros.

Selain itu, Rahmia juga memborong dua kategori lainnya, yakni The Best Sales Kategori SUV dan The Best Sales Kategori MPV.

Baca Juga : Hadirkan Konsep Pengalaman yang Menyenangkan, Kalla Toyota Refreshment Dealer Kalla Toyota Alauddin, Mal Ratu Indah, Sidrap dan Sengkang

Kemudian, The Best Branch diraih Kalla Toyota Mamuju, The Best Finance diraih Syamsuari (Kalla Toyota Mamuju), The Best Hansa Renkei diraih Kalla Toyota Palu Martadinata, The Best Area GR diraih Abdul Hannan (Kalla Toyota Mamuju), The Best BP diraih Marga Adi Widodo (Kalla Toyota Palu Martadinata).

Lalu, The Best of The Best SPV diraih Rusman Kadir (Kalla Toyota Poso), The Best Sales Kategori LCGC diraih Fatmasari (Kalla Toyota Poso), Rookie Sales of The Year 2020 diraih David Brian Pangau (Kalla Toyota Palu Martadinata), The Best Used Car Advisor diraih Surianton, The Best CRP Cabang VSP-BP diraih Tri Cahya Ningsih Hastu (Kalla Toyota Kolaka), The Best CRP Cabang VSP diraih Indri Wahdiah Rosyadah Bahar (Kalla Toyota Bulukumba), serta The Best CRP Cabang V diraih Andi Kikiasti (Kalla Toyota Pinrang).

Baca Juga : Pesta Rangga: Kalla Toyota Hadirkan Penawaran Istimewa dan Aktivitas Seru dalam Rangka HUT ke-72 Kalla

President Director Kalla Group, Solihin Jusuf Kalla yang membuka Annual Event ke-14 Kalla Toyota secara virtual mengapresiasi kinerja dari tim cabang sejauh ini. Di tahun 2020, Kalla Toyota tetap mampu menunjukkan performa terbaiknya meski adanya pandemi.

"Kita ketahui tahun 2020 adalah tahun yang sangat unik. Sangat susah bagi kita semua. Tidak pernah kita mengalaminya. Saya berterima kasih kepada Kalla Toyota. Kita juga turun seperti semua dealer di Indonesia. Tetapi kita masih terbaik di antara semuanya. Jumlah jualan kita di atas semua daerah. Ini pencapaian yang sangat luar biasa," ungkapnya.

Solihin optimis di tahun 2021 jauh lebih baik. Khusus di Maret, angka penjualan unit sudah naik signifikan. Tahun ini, Kalla Group telah mengusung tema Bangkit Bersama! dengan strategi Recovery, Innovation, Improvement, Synergy dan Excellent (RISE) yang diharapkan mampu memacu semangat tim cabang.

Baca Juga : Tindak Lanjut MoU, KALLA dan Pemkot Makassar Bahas Konsep Desain Revitalisasi Taman Hasanuddin

"Saya terima kasih banyak kepada kepala cabang dan sales force yang terus berusaha dengan sepenuh hati. Tetapi kita tidak boleh lengah. Tahun 2021 ini masih penuh dengan tantangan. Pandemi belum selesai," ujarnya.

Area 3 General Manager Toyota Astra Motor, Diky Zulkarnaen, juga mengatakan, penurunan market memang pada 2020 lantaran adanya pandemi. Namun, terlepas dari kondisi yang sangat menantang tersebut, Kalla Toyota berhasil menjaga posisi nomor satunya dengan market share 32,4 persen.

"Kami sangat menghargai usaha teman-teman dari Kalla Toyota untuk memaksimalkan penjualan. Di tahun 2020, Kalla Toyota berhasil menjual 11.598 unit. Kami berharap teman-teman tetap memperkuat competitiveness Kalla Toyota dengan lebih mendengarkan dan mengerti pelanggan," tuturnya.

Baca Juga : New Fortuner 2024 Resmi Mengaspal di Makassar! Produk Toyota Pertama di Indonesia yang Memiliki In-Car Wifi Hotspot via Fitur T Intouch

Chief Excecutive Officer (CEO) Kalla Toyota, Hariyadi Kaimuddin juga turut mengapresiasi kerja keras tim cabang yang cepat melakukan recovery. Bahkan, di kuartal IV 2020, penjualan sudah menembus 1.900-an unit tiap bulannya. Tahun ini, Hariyadi yakin akan jauh lebih baik lagi.

"Kita optimis pencapaian tahun ini akan kurang lebih sama dengan pencapaian 2019, yaitu penjualan mencapai 18.000 unit. Apalagi dengan adanya stimulan PPnBM 0 persen yang terus mendongkrak penjualan," sebutnya.

Selain penerimaan penghargaan, peserta Annual Event ke-14 Kalla Toyota juga memiliki tamu spesial, yaitu Wali Kota Cilegon, Helldy Agustian. Di sela kunjungan kerjanya di Kota Makassar, ia juga meluangkan waktu untuk memberikan motivasi kepada para wiraniaga Kalla Toyota.

Baca Juga : New Fortuner 2024 Resmi Mengaspal di Makassar! Produk Toyota Pertama di Indonesia yang Memiliki In-Car Wifi Hotspot via Fitur T Intouch

Sebelum menjadi wali kota, Helldy memang seorang salesman Toyota. Selain Wali Kota Cilegon, CEO APDC Indonesia, Analisa Widyaningrum juga turut memberikan motivasi dalam acara ini.

#Kalla Group #Kalla Toyota