Kamis, 24 Desember 2020 12:12

Bupati dan Ketua DPRD Luwu Timur Meninggal Dunia Selang 12 Hari

Redaksi
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Bupati Luwu Timur, Thoriq Husler (kiri) dan Ketua DPRD Luwu Timur, Amran Syam semasa hidup. Foto: IST
Bupati Luwu Timur, Thoriq Husler (kiri) dan Ketua DPRD Luwu Timur, Amran Syam semasa hidup. Foto: IST

Thoriq Husler dan Amran Syam sama-sama berasal dari Partai Golkar.

MAKASSAR - Masyarakat Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan, kembali berduka. Usai kepergian Ketua DPRD Amran Syam, Bupati Thoriq Husler yang berpulang, pada Kamis (24/12/2020).

Amran Syam meninggal dunia pada 12 Desember lalu. Sedangkan Thoriq Husler pada 24 Desember. Hanya berselang 12 hari. Keduanya sama-sama dari Partai Golkar.

Amran meninggal dunia di Puskesmas Malili, akibat penyakit jantung. Almarhum meninggal pada usia 51 tahun. Sementara Thoriq Husler meninggal dunia di Rumah Sakit Wahidin Sudirohusodo Makassar di usia 57 tahun.

Baca Juga : Thorig Husler Berpulang, Cabup Luwu Timur yang Kalah Jadi Bupati

Husler yang memenangi Pilkada Luwu Timur 2020 itu menghembuskan nafas terakhir pada pukul 08:10 WITA usai menjalani perawatan sejak beberapa hari lalu.

Direktur RS Wahidin Sudirohusodo Makassar, Khalid Saleh belum menjelaskan soal penyakit yang diidap ketua Golkar Luwu Timur itu. Meski begitu, Thoriq sempat menjalani perawatan Covid-19.

"Dirawat Covid, tetapi hasil swab terakhir, rapid test, PCR (dinyatakan) negatif," ucap Khalid Saleh.

Baca Juga : Gubernur Sulsel Lepas Jenazah Thorig Husler

Atas dasar tersebut, jenazah akan dibawa ke Kabupaten Luwu Timur pada hari ini. Jenazah dilepas oleh Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah dan diterima oleh Wakil Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam.

Irwan Bachri Syam alias Ibas, nampak terpukul dengan kepergian Husler. Matanya sembab. Ibas adalah lawan Husler di Pilkada Luwu Timur 2020.

"Izinkan saya atas nama Pemkab Luwu Timur sekaligus mewakili keluarga besar almarhum dan masyarakat Luwu Timur menerima pelepasan dari pak gubernur," ucap Ibas terbata-bata, kepada Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah di Rumah Sakit Wahidin Sudirohusodo Makassar.

Dikatakan Ibas, setibanya di Malili (ibu kota Luwu Timur), akan dilakukan prosesi pemakaman.

Baca Juga : Sebelum Meninggal, Hasil Swab PCR Thorig Husler Negatif Covid-19

Thoriq meninggal dunia usai tujuh hari ditetapkan sebagai pemenang pilkada oleh KPU Luwu Timur. Berduet dengan Budiman, Thoriq diusung delapan partai yakni Partai Golkar, Gerindra, PAN, PDIP, Hanura, PKB, PKS, dan PBB. Delapan partai ini memiliki 24 kursi di DPRD setempat.

Hasil rapat pleno KPU Luwu Timur, pasangan Husler-Budiman meraih 86.351 suara. Sementara Irwan Bachri Syam-Andi Muh Rio Patiwiri meraih 77.228 suara. Jumlah suara sah 163.579, suara tidak sah 1.245 serta jumlah suara sah dan tidak sah 164.824.

#Muhammad Thoriq Husler #Thorig Husler