Senin, 19 Oktober 2020 15:15

Wali Kota Taufan dan Forkopimda Parepare Ikuti Vidcon Paripurna HUT Ke-351 Sulsel

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Wali Kota Taufan dan Forkopimda Parepare Ikuti Vidcon Paripurna HUT Ke-351 Sulsel

Gubernur Nurdin Abdullah menyampaikan apresiasi kepada seluruh kepala daerah se-Sulawesi Selatan yang ikut dalam video conference tersebut.

RAKYATKU.COM,PAREPARE -- Wali Kota Parepare HM Taufan Pawe bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkorpimda) mengikuti video conference rapat paripurna peringatan hari jadi ke-351 Provinsi Sulawesi Selatan.

Sidang yang digelar di Makassar tersebut dihadiri langsung Gubernur Sulsel Prof Nurdin Abdullah. Dipimpin Ketua DPRD Sulsel, Hj Andi Ina Kartika Sari.

Dalam sambutannya, Gubernur Nurdin Abdullah menyampaikan apresiasi kepada seluruh kepala daerah se-Sulawesi Selatan yang ikut dalam video conference tersebut.

Baca Juga : IM3 Gelar Konser Collabonation Tout di Kota Parepare. Hibur 8500an Pengunjung

Nurdin Abdullah tak lupa menyampaikan terkait bagaimana menjalani tatanan kebiasaan baru ditengah pandemi virus corona.

Dia mengajak seluruh pihak untuk tetap bersyukur dan sabar menghadapi kondisi sulit tersebut.

"Covid-19 telah telah merubah adaptasi kebiasaan kita semua untuk terus mengedepankan pola hidup bersih dan sehat dalam bingkai protokol kesehatan. Oleh karena itu, apapun kehendak sang maha pencipta kita harus senantiasa bersyukur," ungkap Nurdin Abdullah.

Baca Juga : Kebakaran Terjadi di Perumahan Padat Penduduk Kota Parepare

Penyelenggaraan hari jadi Provinsi Sulawesi Selatan tahun ini, lanjut Nurdin Abdullah, adalah menjadi ajang refleksi terkhusus bagi jajaran eksekutif dan legislatif terkait sejauh mana bersama-sama mendorong kemajuan pembangunan sehingga masyarakat bangga menjadi masyarakat Sulawesi Selatan.

Sebelumnya, Wali Kota Parepare HM Taufan Pawe mengemukakan, banyak hal yang menjadi kebahagiaan di tengah pandemi ini, meski masyarakat Sulsel tidak lagi menikmati sejumlah kegiatan di tengah HUT Sulsel.

"Meskipun peringatan ulang tahun kali ini diadakan berbeda dari biasanya, namun yakinlah kebahagiaan sesungguhnya masyarakat Sulsel ada di tangan kita para politisi. Bagaimana kita mampu memberikan yang terbaik dan bagaimana kita mampu mewujudkan mimpi-mimpi indah mereka di tengah pandemi,” ungkap ketua DPD I Partai Golkar Sulsel itu.

Penulis : Hasrul Nawir
#parepare