Selasa, 27 Oktober 2020 17:50

Ketua dan Pengurus IKAPTK Parepare Dilantik, Ini Kata Wali Kota Taufan Pawe

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ketua dan Pengurus IKAPTK Parepare Dilantik, Ini Kata Wali Kota Taufan Pawe

Kota Parepare selalu menjadi patron dalam eksistensi dalam pergerakan memajukan IKAPTK.

RAKYATKU.COM,PAREPARE - Ketua IKAPTK Sulsel, Dr H Ilham Syah Azikin menilai Kota Parepare menjadi patron dalam eksistensi dalam pergerakan memajukan organisasi.

Hal ini disampaikan Ilham Syah Azikin yang juga bupati Bantaeng, usai pelantikan dan pengukuhan Dewan Pengurus Kota (DPK) Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (IKAPTK) Parepare periode 2020-2025.

Pelantikan berlangsung di Auditorium BJ Habibie, Rujab Wali Kota Parepare, Selasa (27/10/2020).

Baca Juga : IM3 Gelar Konser Collabonation Tout di Kota Parepare. Hibur 8500an Pengunjung

"Kota Parepare selalu menjadi patron dalam eksistensi dalam pergerakan memajukan IKAPTK, dan hal ini tidak terlepas campur tangan wali kotanya, HM Taufan Pawe, selaku pembina," katanya.

Menurutnya, keberadaan organisasi IKAPTK untuk memberikan percepatan bagi terwujudnya visi misi kabupaten kota di tempat anggota atau pengurus ditugaskan. "Kita terbentuk untuk saling mengingatkan dan peduli," ujar dia.

Wali Kota Parepare, HM Taufan Pawe berharap, alumni pendidikan tinggi kepamongprajaan dapat menunjukkan loyalitas dan integritasnya, serta memberikan peran aktif dalam mengawal pemerintahan dan menyumbangkan karya serta inovasi strategis bagi penyelenggaraan pembangunan.

Baca Juga : Kebakaran Terjadi di Perumahan Padat Penduduk Kota Parepare

"IKAPTK adalah wadah purna praja, sekaligus menjadi agen reformasi birokrasi. Saya berharap program kerja organisasi ini nantinya dapat bersinergi dengan program pemerintah daerah dan mendukung pembangunan ekonomi di Parepare. Dukungan kalian sangat menentukan keberhasilan pemerintah daerah dalam mewujudkan visi membangun Kota Industri Tanpa Cerobong Asap," harap Taufan Pawe.

Penulis : Hasrul Nawir
#parepare