Senin, 14 September 2020 12:15

101 CPNS Pemkot Palopo Kantongi SK PNS

Redaksi
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Foto: IST
Foto: IST

Penyerahan SK ini juga dirangkaikan dengan penyerahan santunan Jaminan Kecelakaan Kerja dari BPJS Ketenagakerjaan kepada ahli waris penerima.

PALOPO - Wali Kota Palopo HM Judas Amir resmi menyerahkan SK pengangkatan kepada 101 Pegawai Negeri Sipil Pemkot Palopo yang telah selesai mengikuti tahapan pendidikan dan pelatihan dasar serta pendidikan dan pelatihan prajabatan, pada Senin 14 September 2020.

Penyerahan SK tersebut diberikan secara simbolis kepada masing-masing perwakilan dan dilanjutkan dengan pengambilan sumpah dan penandatanganan berita acara kepada perwakilan setiap golongan Pegawai Negeri Sipil.

"Kepada yang akan menerima SK 100% perlu diketahui bahwa kapasitas kita sebagai Pegawai Negeri Sipil ini adalah pilihan," ucap Judas Amir.

Baca Juga : Pemkot Palopo dan Bank Sulselbar Luncurkan Kartu Kredit Pemerintah Daerah

Pilihan menjadi Pegawai Negeri Sipil, kata dia, berarti telah memilih sebagai pelayan masyarakat. Untuk itu, bekal untuk memasuki tugas baru sebagai pelayan bagi yang bekerja di kantor jam kerjanya sudah diatur, "Ada atau tidak ada orang untuk dilayani kita tetap harus ada dikantor dimanapun kita ditempatkan," ujarnya

"Tanamkan dalam hati kita meminta petunjuk kepada Allah SWT agar kita dapat melaksanakan tugas dan kewajiban dengan baik," pungkasnya.

Penyerahan SK ini juga dirangkaikan dengan penyerahan santunan Jaminan Kecelakaan Kerja dari BPJS Ketenagakerjaan kepada ahli waris penerima.

Baca Juga : Pemkot Palopo Siapkan 43 Hektar Lahan untuk Gerakan Budidaya Pisang

Hadir pula Ketua TP PKK Kota Palopo, Utia Sari Judas, Sekretaris Daerah Kota Palopo Firmanza DP, Kepala BKPSDM Kota Palopo Farid Kasim, serta Pimpinan Perangkat Daerah Lingkup Pemerintah Kota Palopo.

#pemkot palopo