Rabu, 19 Agustus 2020 09:33

Dewan Beri Lampu Hijau Pembangunan Stadion Mattoanging Masuk Proyek Multiyears

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Foto: Antara.
Foto: Antara.

Perihal pembangunan Stadion Mattoanging yang rencana dimasukkan dalam proyek multiyears, dewan memberi lampu hijau. Seperti yang disampaikan oleh Wakil Ketua Badan Anggaran Dewan Sulawesi Selatan, Fachruddin Rangga. Sepanjang aturannya jelas.

RAKYATKU.COM - Pembangunan Stadion Mattoanging akan dimasukkan dalam proyek multiyears pada APBD 2021. Hal ini seperti diutarakan Plt Bappeda Sulawesi Selatan, Junaedy.

Dalam rapat bersama Badan anggaran (Banggar) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Selatan terkait pemaparan kebijakan umum KUA PPAS APBD Tahun 2021, Selasa (18/8/2020), Junaedy mengatakan Tim Penyusun Anggaran Daerah (TPAD) Pemprov Sulsel akan memasukkan dalam proyek multiyears.

Rapat ini dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Sulsel, Muzayyin Arif, dan dihadiri Asisten III Pemprov Sulsel, Tautoto Tana Ranggina.

Baca Juga : Ratusan Mahasiswa Merangsek Masuk ke Pelataran Gedung DPRD Sulsel, Tolak Revisi UU Pilkada

Untuk memasukkan ke dalam proyek multiyears, Junaedy mengatakan pihaknya tidak bisa serta merta memasukkan secara sepihak. Pihaknya perlu ada nota persetujuan dari dewan. Hal ini disebabkan proyek pembangunan ini akan dilakukan dalam bentuk pinjaman.

"Dalam draf ini akan dimasukkan pula pembangunan Stadion Mattoanging dalam proyek multiyears APBD 2021," kata Junaedy di hadapan wakil rakyat Sulsel.

Perihal pembangunan Stadion Mattoanging yang rencana dimasukkan dalam proyek multiyears, dewan memberi lampu hijau.
Seperti yang disampaikan oleh Wakil Ketua Badan Anggaran Dewan Sulawesi Selatan, Fachruddin Rangga. Politikus dari Partai Golkar ini mengatakan, tidak mempersoalkan pembangunan Stadion Mattoanging masuk dalam APBD 2021. Sepanjang aturannya jelas.

Baca Juga : Ketua DPRD Sulsel Dampingi Pj Gubernur Prof Zudan Kunjungan Operasi Pasar Jelang Iduladha

"Karena sifatnya multiyears memang perlu persetujuan dari dewan," katanya.

Sementara itu, Anggota Banggar Dewan Sulsel, Adi Ansar, berharap pemerintah provinsi tetap memperhatikan daerah terpencil dalam pembangunan infrastruktur.

"Kami berharap dalam draf ini tetap memperhatikan bantuan keuangan bagi daerah terpencil. Jangan hanya daerah tertentu saja yang dapat," katanya.

Penulis : Syukur
#Stadion Mattoanging #dprd sulsel #Bappeda Sulsel