Senin, 10 Agustus 2020 19:02

Salju Turun Lagi setelah 50 Tahun, Ini yang Dilakukan Warga Tasmania

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Foto: Discover Tasmania.
Foto: Discover Tasmania.

Salju turun menjadi peristiwa spesial di Tasmania. Australian Broadcasting Corporation menyampaikan, salju baru saja kembali turun setelah sekitar 50 tahun lamanya, yaitu pada awal 1970-an.

RAKYATKU.COM - Peristiwa langka terjadi di Kota Lauceston. Tasmania, Australia. Salju yang turun membuat penduduk setempat terkejut.

Dikutip dari CNN, salah satu warga bernama Kliani Chippendale mengaku belum pernah melihat salju di Kota Launceston.

Hal itu membuat penduduk tidak tidur semalaman. "Kami terjaga sepanjang malam," katanya. "Sangat langka, tidak pernah turun salju di sini ... tidak seumur hidupku," dia menambahkan.

Baca Juga : Bekuk Tunisia, Australia Jaga Asa Lolos dari Fase Grup Piala Dunia 2022

Salju turun menjadi peristiwa spesial di Tasmania. Australian Broadcasting Corporation menyampaikan, salju baru saja kembali turun setelah sekitar 50 tahun lamanya, yaitu pada awal 1970-an.

Terjadinya peristiwa alam yang langka di kota ini membuat para penduduk antusias.

"Kamu semua kaget dan bersemangat melihat salju. Anak-anak tidak sabar untuk keluar dan bermain di dalamnya," kata warga lainnya, Stacey Baker kepada CNN.

Baca Juga : Bappenas - Pemerintah Australia Fasilitasi Pemprov Rancang Pengembangan Transportasi Kawasan Mamminasata

"Kejutan yang indah untuk tahun yang sulit bagi semua orang," tambah Baker.

#Tasmania #Salju #australia #fenomena alam