Minggu, 15 September 2024 11:17

Puluhan Ribu Warga Gowa Ikuti Jalan Anti Mager Bersama Andi Sudirman Sulaiman

Syukur Nutu
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Puluhan Ribu Warga Gowa Ikuti Jalan Anti Mager Bersama Andi Sudirman Sulaiman

“Hari ini jalan pagi bersama Komunitas Anti Mager dan sekitar puluhan ribu masyarakat Kabupaten Gowa. Semangat bersama untuk menghidupkan pola hidup sehat dengan jalan pagi,”

RAKYATKU.COM, GOWA - Masyarakat Kabupaten Gowa menyambut gembira kehadiran bakal calon Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman dalam acara Jalan Sehat Anti Mager yang start di Jalan Tumanurung pada Minggu (15/9/2024). 

“Andalan Hatiku, Hatiku Andalan,” teriak masyarakat yang ikut jalan sehat. 

Turut hadir sejumlah politisi dari parpol pengusung Andalan Hati, di antaranya Darmawangsyah Muin dan Rahman Pina.

Baca Juga : Cuti Dua Bulan untuk Pilkada, Danny Pomanto Ingatkan Netralitas ASN

Jalan sehat diselenggarakan oleh Komunitas Anti Mager Kabupaten Gowa dan menghadirkan Andi Sudirman. Sebagaimana diketahui jalan sehat Anti Mager pertama kali dicetuskan oleh Gubernur Andi Sudirman Sulaiman.

Panitia Jalan Anti Mager Kabupaten Gowa, Hamin Dani mengatakan, kegiatan Anti Mager ini diikuti puluhan ribu peserta. 

“Hari ini kami dari Komunitas Anti Mager Gowa mengundang bapak Andi Sudirman dalam kegiatan jalan sehat Anti Mager. Alhamdulillah antusias Masyarakat. Puluhan ribu yang hadir, bahkan bukan hanya warga Gowa, ada juga dari kabupaten lain,” ungkapnya.

Baca Juga : Hasil Survei Pilgub Sulsel Unggulkan Pasangan Andi Sudirman Sulaiman - Fatmawati Rusdi

Sementara Andi Sudirman mengingatkan bahwa Jalan Sehat Anti Mager bertujuan mengajak masyarakat menggalakkan pola hidup sehat.

“Hari ini jalan pagi bersama Komunitas Anti Mager dan sekitar puluhan ribu masyarakat Kabupaten Gowa. Semangat bersama untuk menghidupkan pola hidup sehat dengan jalan pagi,” tutur Andi Sudirman.

Diketahui, pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman dan Fatmawati Rusdi beberapa kali menghadiri undangan jalan anti mager yang diselenggarakan oleh Komunitas Anti Mager. Diikuti oleh puluhan ribu masyarakat, telah diselenggarakan di Takalar, Pangkep, dan Pinrang.

#Andi Sudirman Sulaiman #Fatmawati Rusdi