Sabtu, 01 Juni 2024 22:52

Ketua DPRD Makassar Minta Masyarakat Jaga Keutuhan dan Keharmonisan Bangsa

Syukur Nutu
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ketua DPRD Makassar Minta Masyarakat Jaga Keutuhan dan Keharmonisan Bangsa

“Mari kita terus menjaga keutuhan dan keharmonisan bangsa. Nilai-nilai Pancasila harus selalu dihayati dan diamalkan dalam setiap aspek kehidupan kita,”

RAKYATKU.COM, MAKASSAR – Ketua DPRD Makassar, Rudianto Lallo (RL) menyebut Pancasila merupakan fondasi yang kuat untuk menciptakan kehidupan yang damai, adil dan makmur di Indonesia.

“Mari kita terus menjaga keutuhan dan keharmonisan bangsa. Nilai-nilai Pancasila harus selalu dihayati dan diamalkan dalam setiap aspek kehidupan kita,” kata Rudianto Lallo dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila yang diperingati setiap tanggal 1 Juni.

Politisi Partai Nasdem itu menjelaskan bahwa Pancasila yang terdiri dari lima sila harus menjadi pedoman utama dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, serta merupakan cerminan dari keragaman dan persatuan yang ada di Indonesia.

Baca Juga : Anwar Faruq Pimpin Rapat Paripurna Tentang Pemandangan Umum Fraksi DPRD Makassar

Hari Pancasila disebut menjadi momentum penting untuk memperkuat komitmen bersama dalam menjalankan nilai-nilai luhur yang terkandung dalam Pancasila.

“Pancasila harus menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk terus mengamalkan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari, demi terciptanya bangsa yang lebih baik dan harmonis,” tambahnya.

#Rudianto Lallo #dprd makassar