RAKYATKU.COM, LUWU - Dansatgas yang juga menjabat Dandim 1403/Palopo Letkol Arm Kabit Bintoro Pryambodo S.IP, menghadiri rapat zoom bersama tim media dalam rangka Lomba Karya Jurnalistik (LKJ) TMMD ke-120 TA 2024, di kantor Desa Pammesakang, Kecamatan Bua, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, Senin (20/5/2024).
Turut hadir dalam kegiatan zoom meeting LKJ, yakni Pasiter Kodim 1403/Palopo Kap Inf Mika Ramang serta Batiter Kodim 1403/Palopo Serka Chalid Pakata.
Dansatgas TMMD Kodim 1403/Palopo ke-120, Letkol Arm Kabit Bintoro Priambodo S.I.P mengharapkan kepada awak media online, cetak maupun elektronik agar memperhatikan kriteria LKJ TMMD ke-120 TA 2024, dan optimis dapat memenangkan lomba tersebut.
Baca Juga : TMMD ke120 Kodim 1403/Palopo TA 2024 "Darma Bakti Mewujudkan Percepatan Pembangunan" Resmi Ditutup
"Sepanjang kegiatan ini kami selaku penyelenggara TMMD ke-120, setiap harinya berkordinasi dengan kru media yang tentunya sudah terverifikasi oleh Dewan Pers dan merilis berita setiap harinya, sepanjang kegiatan ini berjalan. Kami harapkan tim media yang kami bentuk tetap konsisten perihal setiap perilisan media," kata Dansatgas TMMD Kodim 1403/Palopo ke-120, Letkol Arm Kabit Bintoro Priambodo S.I.P.
Tak lupa, Dansatgas TMMD ke-120, Letkol Arm Kabit Bintoro Priambodo S.I.P juga menyampaikan salam hormat dan ucapan terima kasih setinggi-tingginya kepada tim media yang telah membantu merilis pemberitaan selama kegiatan ini berjalan.(*)