Jumat, 22 Maret 2024 08:15

Bupati Barru Tekankan Pentingnya Mutasi Pejabat untuk Akselerasi Pelayanan Publik

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Pelantikan pejabat lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barru di Baruga Singkerru Adae, rumah jabatan Bupati Barru, Kamis (21/3/2024).
Pelantikan pejabat lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barru di Baruga Singkerru Adae, rumah jabatan Bupati Barru, Kamis (21/3/2024).

Bupati Barru, Suardi Saleh, menekankan pentingnya mutasi dan pelantikan pejabat sebagai upaya untuk mempercepat pelayanan publik, serta menggarisbawahi perlunya adaptasi dan kerja luar biasa dalam menghadapi tantangan masa depan, sambil mendorong sinergi di antara pejabat yang baru dilantik untuk membawa kemajuan bagi Barru.

RAKYATKU.COM, BARRU - Bupati Barru, Suardi Saleh, menggarisbawahi pentingnya mutasi-pelantikan pejabat sebagai bagian dari dinamika organisasi untuk mengakselerasi pelayanan kepada masyarakat.

Suardi menyampaikan itu pada pelantikan pejabat lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barru di Baruga Singkerru Adae, rumah jabatan Bupati Barru, Kamis (21/3/2024).

Dia menekankan bahwa promosi dan mutasi merupakan langkah penting dalam pengembangan pegawai guna menjawab tuntutan masyarakat yang makin meningkat.

Baca Juga : Bupati Barru Dorong Integrasi Layanan Primer untuk Tingkatkan Kualitas Kesehatan Masyarakat

"Tugas pokok organisasi yang semakin banyak menuntut para pejabat yang baru dilantik untuk segera beradaptasi dan bekerja sesuai dengan rencana kerja masing-masing perangkat daerah," ujarnya.

Dalam konteks tantangan masa depan yang diprediksi makin kompleks, Suardi menyoroti peran teknologi informasi yang makin maju.

Dia menegaskan bahwa sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN), pelayanan kepada masyarakat tidak dapat dilakukan secara biasa-biasa saja.

Baca Juga : Pemkab Barru Matangkan Persiapan untuk Pertahankan Predikat Kabupaten Sehat

"Kita harus bekerja luar biasa dengan prinsip empat AS: bekerja ikhlas, bekerja keras, bekerja cerdas, dan bekerja tuntas," urainya.

Dia juga menitipkan harapan untuk membangun kebersamaan dan sinergitas di antara pejabat yang baru dilantik, dengan tujuan membawa kemajuan bagi Barru.

Pelantikan melibatkan 34 orang pejabat, terdiri atas 16 pejabat administrator (eselon III), 17 pejabat pengawas (eselon IV), dan 1 pejabat fungsional pada Inspektorat.

#Pemkab Barru #suardi saleh