Sabtu, 27 Mei 2023 18:36

Pengurus Muhammadiyah Parepare dan Sulsel Doakan TP Jadi Gubernur

Usman Pala
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Pengurus Muhammadiyah Parepare dan Sulsel Doakan TP Jadi Gubernur

Syaiful Saleh dalam sambutannya memberikan apresiasi yang tinggi atas support dari Wali Kota Parepare, Taufan Pawe atas atensinya terhadap segala bentuk kegiatan dari Muhammadiyah.

RAKYATKU.COM, PAREPARE -- Pengurus Muhammadiyah Wilayah Sulsel dan daerah Kota Parepare mendoakan Wali Kota Parepare naik kelas sebagai Gubernur Sulawesi Selatan.

Hal itu diungkapkan oleh Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulawesi Selatan, Syaiful Saleh saat menghadiri pembukaan Musyawarah Daerah Muhammadiyah ke-19 dan ‘Aisyiyah ke-13 di Auditorium BJ Habibie, Rumah Jabatan Wali Kota Parepare. Sabtu, (27/5/2023).

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Wali Kota Parepare, Taufan Pawe dan dihadiri oleh sejumlah pejabat lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare dan Forkopimda.

Baca Juga : Haru Pelepasan Pegawai Purna Bakti RSUD Andi Makkasau Parepare

Syaiful Saleh dalam sambutannya memberikan apresiasi yang tinggi atas support dari Wali Kota Parepare, Taufan Pawe atas atensinya terhadap segala bentuk kegiatan dari Muhammadiyah.

Hal itu, kata dia merupakan bukti bahwa Wali Kota Parepare dua periode itu sangat peduli terhadap Muhammadiyah.

“Sebagai warga Muhammadiyah kita harus mampu menerjemahkan segala bentuk atensi dan support beliau (Taufan Pawe red). Kita doakan agar Bapak Taufan Pawe menjadi Gubernur Sulawesi Selatan,” ucap Syaiful Saleh.

Baca Juga : Parepare-Samarinda Jajaki Kerjasama Peningkatan Daya Saing Daerah

Senada dengan itu, Pimpinan Daerah Muhammadiyah Parepare, Prof Amaluddin memberikan ucapan terimakasih dan penghargaan kepada Taufan Pawe.

“Alhamdulillah, semoga Bapak Taufan Pawe menjadi Gubernur Sulawesi Selatan,” ungkapnya.

Wali Kota Parepare, Taufan Pawe saat membuka kegiatan tersebut mengucapkan selamat serta sukses atas penyelenggaraan Musda Muhammadiyah ke-19 dan ‘Aisyiyah ke-13 Parepare. Semoga Musda tersebut berjalan lancar dan menghasilkan keputusan yang baik untuk kita semua.

Baca Juga : RS Andi Makkasau Parepare: Selamat Hari Pendidikan Nasional

“Pemerintah Kota Parepare mempunyai inovasi kuat untuk menghadirkan pembangunan di segala bidang, termasuk pembangunan keummatan,” ucap Taufan.

"Pemerintah Kota Parepare sangat memahami bahwa kebersamaan dengan berbagai pihak dan lembaga termasuk Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah untuk melahirkan konsep yang mengarah pada kebijakan ideal, yaitu melalui pendekatan akademik dan keagamaan, sehingga kota ini kelak tidak hanya diharapkan menjadi kota yang maju tapi tentunya menjadi kota yang terdepan, baik secara regional maupun nasional dengan penguatan-penguatan sektor yang menjadi andalan Kota Parepare, yaitu sektor jasa dan pendidikan,” tandasnya.

Penulis : Hasrul Nawir
#Pemkot Parepare #taufan pawe