Kamis, 15 Juni 2023 22:48

Hamzah Hamid Berkunjung ke Kelurahan Tello Baru, Masih Ada Jalan Tak Memiliki Got

Syukur Nutu
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Hamzah Hamid Berkunjung ke Kelurahan Tello Baru, Masih Ada Jalan Tak Memiliki Got

“Saya melihat kondisi jalan dan drainase di Pecinongan seharusnya sudah lama diperbaki"

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Anggota DPRD Kota Makassar, Hamzah Hamid akan mengkomunikasikan dengan Dinas PU Makassar untuk menindak lanjuti usulan warga memperbaiki jalan dan drainase di Kelurahan Tello Baru. Khususnya, di Jalan Paccinang 4 dan 5.

Hal ini di ungkapkan Hamzah Hamid saat melakukan kegiatan Kunjungan Dapil (Kundapil) pada Rabu (14/6/2023). Ia  menyebut usulan perbaikan jalan dan drainase ini sudah sejak lama namun hingga kini belum ada tindak lanjuti.

“Saya melihat kondisi jalan dan drainase di Pecinongan seharusnya sudah lama diperbaki. Di Pecinongan 4 itu dari dulu sampai sekarang belum ada gotnya. Dan menurut warga, ini sudah lama di usulkan tapi belum ada realisasinya sampai sekarang. Insya Allah, apa yang saya temukan di lapangan ini akan saya komunikasikan ke Pemerintah Kota,” katanya.

Baca Juga : Basdir Terpilih Jadi Ketua IKA Alumni SMK Negeri 4 Makassar

Imel Mokodongan, Ketua RT 04 Kelurahan Tello Baru berharap kondisi jalan dan drainase tersebut menjadi perhatian dari Pemerintah Kota pasca kunjungan Hamzah Hamid selaku perwakilan rakyat di DPRD Makassar.

“Kita berharap dengan hadirnya pak Hamzah Hamid ini, perbaikan jalan dan drainase di Paccinang 4 dan 5 bisa segera di realisasikan,” katanya.

#dprd makassar #Hamzah Hamid