Rabu, 17 Mei 2023 21:21
Wakil Bupati (Wabup) Enrekang, Asman.
Editor : Nur Hidayat Said

RAKYATKU.COM, ENREKANG - Wakil Bupati (Wabup) Enrekang, Asman, melepas 10 atlet pencak silat yang akan berlaga pada Open Tournament Piala Kasad 2023 yang di laksanakan di GOR Sudiang, Kota Makassar.

 

Saat pelepasan di pendopo rumah jabatan Bupati Enrekang, Rabu (17/05/2023), turut hadir Kajari Enrekang, Slamet Haryanto; Asisten III Setda Enrekang, Mursalim; dan Kepala Dinas Porapat Enrekang, Ahmad Faisal.

Dandim 1419/Enrekang, Letkol Inf. Arie Sutanto, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Enrekang atas bantuan serta dukungan dalam penjaringan hingga pemberangkatan atlet pencak silat.

Baca Juga : Bupati Enrekang dan Wakilnya Apresiasi Antusiasme Masyarakat Saat Pembukaan Mafest 2023

“Kami laporkan sekitar 6 putra dan 4 putri akan mengikuti sekitar 10 cabang. Ini semua tidak terlepas dari dukungan para stakeholder, khususnya Pemkab Enrekang. Saya ucapkan terima kasih," ujarnya.

 

Sementara itu, Wabup Asman pada kesempatannya menyemangati para atlet yang akan bertanding nanti.

"Bagi atlet yang terpilih berbanggalah karena kalian semua bukan hanya mewakili Kodim 1419/Enrekang, tetapi representasi dari Enrekang. Jadi, hadirkan semangat dalam diri," serunya.

Baca Juga : Sofha Cicipi Pangan Berbahan Pisang, Bupati Perkenalkan Enrekang Sebagai Penghasil Sayur

Ia berharap kontingen asal Enrekang dapat berprestasi dan mengharumkan nama Enrekang

"Ini merupakan momentum bagi kita semua. Saya berharap semoga ada di antara kita ada yang akan mengharumkan nama Enrekang hingga menjadi atlet profesional nantinya," ujarnya.

Kontingen Enrekang rencananya akan diberangkatkan, Kamis (19/5/2023), dan akan mengikuti seleksi Open Tournament Piala Kasad di GOR Sudiang, 19 - 21 Mei.