Rabu, 22 Februari 2023 13:17

Anggota DPR RI Hasnah Syam Sosialisasi Germas, Bentuk Karakter Hidup Sehat Anak Usia Dini

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Sosialisasi Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) bersama mitra kerja Poltekkes Kendari kepada ratusan guru PAUD dan kepala sekolah di tower Pemkab Barru, Rabu (22/2/2023).
Sosialisasi Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) bersama mitra kerja Poltekkes Kendari kepada ratusan guru PAUD dan kepala sekolah di tower Pemkab Barru, Rabu (22/2/2023).

Hasnah Syam menyosialisasikan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) bersama Poltekkes Kendari untuk membentuk karakter anak usia dini agar menciptakan pola hidup sehat.

RAKYATKU.COM, BARRU - Anggota DPR RI, Hasnah Syam, menyosialisasikan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) bersama mitra kerja Poltekkes Kendari kepada ratusan guru PAUD dan kepala sekolah di Kabupaten Barru, Sulsel.

Hasnah yang merupakan mantan Kepala Dinas Kesehatan Barru menilai guru PAUD dan kepala sekolah garda terdepan dalam memberikan edukasi pola hidup sehat kepada anak usia dini.

"Melalui Germas kita bentuk karakter anak usia dini agar menciptakan pola hidup sehat," kata Hasnah dalam sosialisasi yang berlangsung di tower Pemkab Barru, Rabu (22/2/2023).

Baca Juga : TP PKK Barru dan Provinsi Sulsel Kolaborasi Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat

Saat ini, lanjut Hasnah, pola penyakit telah berubah. Angka kematian pun didominasi penyakit yang tidak menular, seperti jantung dan stroke.

"Hal ini terjadi karena pola perilaku aktivitas kita kurang dan sering makan makanan cepat saji. Oleh karena itu, mari kita tingkatkan pola hidup sehat melalui Germas," tambah Ketua TP PKK Barru ini.

"Dengan melakukan aktivitas setiap hari selama 30 menit, tidak merokok, konsumsi buah dan sayuran. Rutin cek kesehatan diri. Selain itu, menjaga kesehatan lingkungan, seperti jamban," tambahnya.

#dpr ri #hasnah syam #TP PKK Barru