Selasa, 14 Februari 2023 15:42

Wali Kota Palopo Ajak Pengurus Hipmi Berkolaborasi

Redaksi
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Judas Amir
Judas Amir

Pemkot Palopo saat ini berupaya merealisasikan sejumlah program yang tepat sasaran.

PALOPO - Wali Kota Palopo M. Judas Amir menghadiri pelantikan Badan Pengurus Cabang Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPC HIPMI) Kota Palopo Periode 2022-2025 di Gedung Saodenrae Covention Center pada Selasa, 14 Februari 2023.

M Judas Amir dalam sambutannya mengatakan pentingnya pengendalian inflasi sesuai instruksi Presiden Jokowi. Hal ini tentu membutuhkan kolaborasi dari semua pihak, termasuk pengurus Hipmi Palopo.

"Sebaiknya kita semua berfikir, siapa mau bekerja apa," kata Judas Amir.

Baca Juga : Pemkot Palopo dan Bank Sulselbar Luncurkan Kartu Kredit Pemerintah Daerah

Pemkot Palopo, kata dia, saat ini berupaya merealisasikan sejumlah program yang tepat sasaran.

"Sering juga kita laksanakan pelatihan, tapi belum ada implementasinya. Untuk itu, kita bisa melakukan hal yang lain dari kebiasaan ini siapa mau, bekerja apa," pinta Judas kepada seluruh pengurus Hipmi Palopo.

Sementara itu, Ketua BPD HIPMI Sulsel, Andi Rahmat Manggabarani menyampaikan, pelantikan hari ini sebagai bendera start dalam rangka membesarkan, mengembangkan jumlah pengusaha muda yang ada di Kota Palopo.

Baca Juga : Pemkot Palopo Siapkan 43 Hektar Lahan untuk Gerakan Budidaya Pisang

"Walikota Palopo telah membuka tangannya dan mengajak BPC HIPMI untuk berkolaborasi bersama pemerintah. Sebuah negara maju jika pengusaha mudanya berada di angka 12%, sedangkan di Indonesia masih berada diangka 3%," kata dia.

Menurutnya, ini merupakan tantangan bagi BPC HIPMI untuk meningkatkan jumlah pengusaha muda kedepannya. "Jangan jadikan Palopo sebagai kota persinggahan saja, tetapi menjadikan Kota Palopo sebagai tujuan utama untuk berinvestasi."

#pemkot palopo #Judas Amir