Selasa, 17 Januari 2023 15:13
Editor : Redaksi

PALOPO - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palopo, Firmanza DP memimpin upacara dalam rangka memperingati Hari Kesadaran Nasional (HKN) yang berlangsung di halaman Kantor Walikota Palopo, Selasa, 17 Januari 2023.

 

Upacara HKN merupakan upacara bendera yang secara rutin dilaksanakan di Halaman Kantor Walikota setiap tanggal 17 setiap bulannya yang bertujuan untuk memantapkan kualitas pengabdian dan pelayanan Pemerintah Kota Palopo kepada masyarakat.

Firmanza DP mengatakan, HKN merupakan momentum untuk mengingat pentingnya kehidupan berbangsa dan bernegara, menjaga keutuhan Negara Republik Indonesia.

Baca Juga : Pemkot Palopo dan Bank Sulselbar Luncurkan Kartu Kredit Pemerintah Daerah

"Dengan Harapan agar Republik Indonesia bisa tetap ada dan bisa kita wariskan kepada anak cucu kita demi masa depan yang lebih baik," ucap dia.

 

Lebih lanjut Sekda mengatakan, "Hari Kesadaran Nasional adalah momentum kita bersama untuk mengingat kembali bagaimana pelaksanaan tugas-tugas yang telah diamanatkan oleh pimpinan kepada kita."

"Masyarakat sangat membutuhkan pelayanan yang prima dari kita semua, pelayanan yang efektif efisien yang tidak menghambat birokrasi, masyarakat merindukan pelayanan tersebut juga berkaitan dengan kepercayaan masyarakat kepada kita semua," urainya.

Baca Juga : Pemkot Palopo Siapkan 43 Hektar Lahan untuk Gerakan Budidaya Pisang

Sekda juga mengingatkan agar dalam pelayanan jangan sampai ada yang memberatkan masyarakat dan melukai hati masyarakat. 

Begitupun momentum Hari jadi Luwu dan Hari Perlawanan Rakyat Luwu yang sedang berlangsung diharapkan bisa menjadi salah satu kegiatan dalam menggeliatkan perekonomian pasca pandemi Covid-19.

"Dilihat dari pertumbuhan ekonomi Kota Palopo dan tingkat pengangguran yang menurun, tinggkat kemiskinan juga menurun ini berarti kinerja kita semua sudah memperlihatkan hasil yang lebih baik lagi," paparnya.

Baca Juga : Pj Wali Kota Palopo Lepas Bantuan Pangan Pemerintah

"Mari kita bersama sama lebih meningkatkan kinerja kita sehingga apa yang menjadi tujuan kita bersama yaitu mensejahterakan masyarakat secara menyeluruh itu bisa terwujud di Kota Palopo," pungkasnya.