Minggu, 14 Agustus 2022 16:06

Senam Sehat Meriahkan HUT ke-77 Kemerdekaan RI di Palopo

Redaksi
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Senam Sehat Meriahkan HUT ke-77 Kemerdekaan RI di Palopo

Kegiatan senam sehat ini, terlihat antusias masyarakat partisipan senam, memenuhi sampai ke Lapangan Pancasila Kota Palopo.

PALOPO - Ketua TP-PKK Kota Palopo, dr. Hj. Utiasari Judas, M.Kes, Jajaran Pemkot Palopo, Jajaran TP PKK, dan Jajaran DWP, bersama masyarakat, melaksanakan senam sehat memeriahkan HUT ke-77 Kemerdekaan RI, Tahun 2022. Di Pelataran Belakang Kantor Wali Kota. Minggu, 14 Agustus 2022.

Rangkaian kegiatan dalam rangka HUT ke-77 RI 2022 mengusung tema "Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat." Kegiatan senam sehat ini, terlihat antusias masyarakat partisipan senam, memenuhi sampai ke Lapangan Pancasila Kota Palopo.

“Ayo berolahraga, kita jaga kesehatan kita, agar tubuh kita sehat, mental kita juga sehat,” kata Utia Sari.

Baca Juga : Pemkot Palopo dan Bank Sulselbar Luncurkan Kartu Kredit Pemerintah Daerah

Sebagaimana hal yang selalu disampaikan Walikota Palopo, bahwa Kota Palopo sementara terus berbenah untuk menjadi sebuah Kota Wisata Sehat, beliau senantiasa mengajak masyarakat agar selalu meluangkan waktu untuk berolahraga, terutama sebelum memulai aktifitas.

Nampak hadir pada  kegiatan, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palopo, Drs. H. Firmanza DP.SH.M.Si, Asisten Pemerintahan dan Kesra, Muh. Ihsan Asharuddin, S.STP., M.Si, dan sejumlah Kepala OPD yang turut berbaur dengan masyarakat Kota Palopo.

#pemkot palopo