Selasa, 07 Juni 2022 18:57

Pasukan Rusia Musnahkan Senjata yang Dikirim Norwegia dan AS di Ukraina

Usman Pala
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Juru Bicara Kementerian Pertahanan Rusia Letnan Jenderal Igor Konashenkov
Juru Bicara Kementerian Pertahanan Rusia Letnan Jenderal Igor Konashenkov

“Serangan artileri memusnahkan senjata artileri self-propelled 155mm M109A3 yang dipasok oleh Norwegia, dua howitzer 155mm M777 buatan AS," kata Konashenkov.

RAKYATKU.COM -- Juru Bicara Kementerian Pertahanan Rusia Letnan Jenderal Igor Konashenkov mengatakan pasukan Rusia memusnahkan senjata yang dipasok Norwegia dan Amerika Serikat (AS) ke Ukraina

“Serangan artileri memusnahkan senjata artileri self-propelled 155mm M109A3 yang dipasok oleh Norwegia, dua howitzer 155mm M777 buatan AS dan juga tujuh senjata artileri lapangan dan mortir, termasuk sistem artileri self-propelled Pion 203mm,” kata Konashenkov, Selasa (7/6/2022).

Konashenkov menambahkan bahwa serangan itu juga mennewaskan lebih dari 400 nasionalis Ukraina, 10 buah baju besi, tiga sistem roket peluncuran ganda Grad, 10 kendaraan khusus dan juga tiga peluncur rudal anti-pesawat S-300 di dekat Kramatorsk.

Baca Juga : Tekanan Barat Mendekatkan Tiongkok dan Rusia

Menurut Konashenkov dalam 24 jam terakhir, pasukan rudal dan artileri Rusia menghantam 39 pos komando, 47 posisi menembak dari posisi artileri Ukraina dan 426 area pengumpulan tenaga dan perangkat keras militer.

#Ukraina #Rusia