"Tadi Pak Kadis Perhubungan menjemput langsung jenazah, begitupun Camat Tempe, Camat Sabbangparu, unit penanganan bencana di OPD serta pemerintah setempat dan pihak lainnya yang membantu menyiapkan pemakaman dan segala sesuatunya di rumah duka, serta pihak-pihak lainnya yang tidak bisa kami sebutkan satu per satu,” tambahnya.
Selain itu, pihaknya menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) serta semua pihak yang memfasilitasi pemulangan jenazah dari Samarinda.
Baca Juga : Kapolres Wajo Hadiri Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang Pilkada 2024
Sekadar diketahui, musibah kebakaran yang terjadi di Samarinda, Ahad dini hari (17/4/2022), menewaskan tujuh orang yang semuanya berasal dari Wajo. Sementara, satu korban lainnya masih menjalani perawatan intensif di salah satu rumah sakit di Samarinda. (*)