Senin, 11 April 2022 13:21

Tim Safari Ramadan Bupati Barru Silaturahmi di Masjid Al-Ikhlas Gempunge

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Bupati Barru di Masjid Al-Ikhlas, Gempunge, Kecamatan Barru, Ahad (10/4/2022).
Bupati Barru di Masjid Al-Ikhlas, Gempunge, Kecamatan Barru, Ahad (10/4/2022).

Tim safari Ramadan ini melaksanakan salat Isya berjemaah dan melanjutkan salat tarawih secara berjemaah pula.

RAKYATKU.COM, BARRU - Masjid Al-Ikhlas, Gempunge, Kecamatan Barru, menjadi titik kesembilan kunjungan tim safari Ramadan yang dipimpin Bupati Barru, Suardi Saleh, Ahad (10/4/2022).

Seperti biasa, tim safari Ramadan ini melaksanakan salat Isya berjemaah dan melanjutkan salat tarawih secara berjemaah pula. Pertemuan ini merupakan wujud bingkai silaturahmi antara pemerintah dan rakyatnya.

Pada kesempatan itu, Suardi menyampaikan informasi perkembangan fasilitas layanan baru yang bisa dimanfaatkan masyarakat.

Baca Juga : KKN Angkatan XXV STAI Al Gazali Barru Gelar Seminar Program Kerja di Desa Palakka

Semisal izin usaha yang dapat dijangkau semua kalangan. Izin usaha ini, dari penjelasan Bupati, bisa didapatkan secara gratis.

Suardi berharap dengan adanya izin usaha ini semua pedagang bisa memperoleh legalitas. "Legalitas itu penting," katanya.

Selain itu, masyarakat juga diberitahu informasi soal fasilitas rumah singgah yang dapat dimanfaatkan sewaktu-waktu.

Baca Juga : Audience dengan Bupati Barru, Pengurus Baru IKA Gappembar Siap Dilantik

Kata Bupati, fasilitas ini diperuntukkan bagi warga atau penjaga pasien yang keluarganya sedang dirawat di Kota Makassar. Fasilitas ini juga gratis.

Perkembangan terbaru dunia pendidikan juga tak luput dari penyampaiannya. Saat ini, kampus Universitas Hasanuddin (Unhas) telah hadir di Barru.

Oleh karena itu, warga Barru bisa menikmati kuliah di Unhas tanpa perlu lagi keluar dari daerah.

Baca Juga : Bupati Barru Serahkan SK Pensiun Bagi 73 PNS dan SK Baru PPPK Bagi 145 Orang

"Kami berharap, semua informasi ini dapat memudahkan masyarakat mendapatkan akses layanan yang dibutuhkan," kata Suardi.

Sebagai penutup dalam sambutannya, Suardi meminta masyarakat jemaah Masjid Al-Ikhlas untuk terus menanamkan nilai-nilai Islam dalam dirinya.

"Mari terus gelorakan napas keagamaan, insyaallah dirahmati Allah," tuturnya sembari mengingatkan bahwa situasi saat ini mulai longgar dari aturan pembatasan kegiatan masyarakat.

Baca Juga : KNPI Barru Audiensi dengan Bupati Bahas Persiapan Pelantikan dan Rapat Kerja Pengurus

Ini, kata dia, berkat kepatuhan masyarakat melindungi diri dengan ikut vaksinasi. Seperti tecermin dalam kegiatan amaliah Ramadan 1443 H dapat dilakukan secara berjemaah.

"Meski demikian, kita semua tetap haru mematuhi protokol kesehatan. Gunakan masker dan mari kita lengkapi vaksinasi kita di gerai vaksin terdekat," tuturnya. (*)

Penulis : Achmad Afandy
#Pemkab Barru #suardi saleh #Ramadan 2022