Jumat, 11 Maret 2022 18:32

Buka Konfercab HMI, Bupati Jeneponto Tekankan Sinergi dengan Pemda

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Bupati Jeneponto, Iksan Iskandar, membuka Konferensi Cabang (Konfercab) Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Raha VI, Jumat (11/2/2022).
Bupati Jeneponto, Iksan Iskandar, membuka Konferensi Cabang (Konfercab) Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Raha VI, Jumat (11/2/2022).

"Penting menjaga soliditas, silaturahmi, kerja sama yang baik di tubuh HMI. Di samping itu, perlu ada sinergi yang baik antara HMI dan pemerintah daerah (pemda)," tutur Iksan Iskandar.

RAKYATKU.COM, JENEPONTO - Bupati Jeneponto, Iksan Iskandar, membuka Konferensi Cabang (Konfercab) Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Raha VI, Jumat (11/2/2022).

Iksan yang juga Ketua Majelis Daerah Korps Alumni HMI (MD-KAHMI) Kabupaten Jeneponto mengatakan perlu ada sinergi yang baik antara kader HMI dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jeneponto.

"Penting menjaga soliditas, silaturahmi, kerja sama yang baik di tubuh HMI. Di samping itu, perlu ada sinergi yang baik antara HMI dan pemerintah daerah (pemda)," tutur Iksan dalam sambutannya pada konfercab yang berlangsung di Gedung Kalabbirang Kompleks rumah jabatan Bupati Jeneponto.

Baca Juga : Pemkab Jeneponto dan PLN Punagaya Jajaki Kerjasama Pemanfaatan Limbah Bonggol Jagung

Iksan menilai sebagai organisasi mahasiswa seharusnya kader HMI dapat menjadi kekuatan kritis yang turut serta dalam pembangunan daerah. "HMI Cabang Jeneponto harus mulai merespons isu-isu strategis kedaerahan,” ucap Iksan.

Turut hadir pada kesempatan ini Wakil Ketua DPRD Jeneponto, Imam Taufik Bohari, mewakili Polres Jeneponto, mewakili Danramil Jeneponto, Kepala Pendidikan Jeneponto, Nur Alam Basir, serta beberapa pengurus organisasi kepemudaan dan kemasyarakatan. (*)

Penulis : Samsul Lallo
#Pemkab Jeneponto #iksan iskandar #HMI Jeneponto