Jumat, 28 Januari 2022 13:30

Taufan Pawe Sulap Semak-semak Jadi Space Publik

Syukur Nutu
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Wali Kota Parepare, Taufan Pawe menyulap semak-semak menjadi space publik atau taman Mario yang bisa dimanfaatkan masyarakat untuk bersantai bersama keluarga dan sejawat.
Wali Kota Parepare, Taufan Pawe menyulap semak-semak menjadi space publik atau taman Mario yang bisa dimanfaatkan masyarakat untuk bersantai bersama keluarga dan sejawat.

"Saya mengajak kepada masyarakat untuk bersama-sama menjaga kebersihan dan merawat taman ini, agar kita dapat menikmatinya dengan nyaman"

RAKYATKU. COM, PAREPARE - Wali Kota Parepare, Taufan Pawe menyulap semak-semak menjadi space publik atau taman Mario yang bisa dimanfaatkan masyarakat untuk bersantai bersama keluarga dan sejawat.

"Taman Mario dulunya merupakan daerah yang tidak terawat dan dipenuhi semak-semak, setelah kita revitalisasi, kini taman yang berada di Kawasan Pantai Mattirotasi tersebut dapat dinikmati warga sebagai tempat bersantai, bermain dan berolahraga sambil menikmati sunset," jelas Wali Kota Parepare dua periode itu, Kamis 27 Januari 2022.

Untuk itu, Taufan Pawe mengajak masyarakat umum agar berpartisipasi dalam mewujudkan budaya keberhasilan dan membangun kesadaran demi tercapainya peradaban di kota kelahiran Presiden RI ke-3 BJ Habibie.

Baca Juga : Depan Airlangga, Taufan Pawe Tegaskan Golkar Sulsel All Out Menangkan Prabowo-Gibran

"Saya mengajak kepada masyarakat untuk bersama-sama menjaga kebersihan dan merawat taman ini, agar kita dapat menikmatinya dengan nyaman," ajak Taufan Pawe kepada seluruh masyarakat penikmat space publik tersebut.

Sementara itu, Kadis Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Parepare, Budi Rusdi menjelaskan, pembangunan space publik tersebut merupakan perhatian Wali Kota Parepare terhadap ruang-ruang publik dan tentunya masyarakat pada umumnya.

"Tujuan kita membangun taman di sana kita membuka space publik supaya bisa dinikmati oleh masyarakat, dan bisa dijadikan sebagai sarana untuk mengedukasi masyarakat," tutur Budi saat dihubungi melalui telepon selulernya, Kamis 27 Januari 2022.

Baca Juga : Sepak Terjang Advokat Taufan Pawe yang Kini Masuk Tim Hukum Prabowo-Gibran

Untuk memastikan taman tersebut tetap dalam keadaan bersih setiap saat, Pemkot Parepare menyediakan fasilitas tempat sampah dengan lima jenis ini agar gampang mengurangi sampah dari pengunjung.

"Jadi harapan kami dengan adanya fasilitas-fasilitas yang dibangun oleh pemerintah daerah agar kiranya masyarakat ikut berpartisipasi untuk dapat memilihara dan menjaga kebersihan," jelasnya.

Selain pekerjaan dari DLH Kota Parepare ada juga pembangunan taman bermain di area tersebut yang dibangun oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Parepare.

Baca Juga : Anies Dijadwalkan Kampanye di Parepare, TKD Siap Turunkan 150 Ribu Massa

"Jadi banyak yang berkunjung disana adalah keluarga beserta anak-anaknya. Fasilitas untuk bermain anak-anak cukup lengkaplah," tutupnya.

 

Penulis : Hasrul Nawir
#kota parepare #taufan pawe #publik space