Sabtu, 01 Januari 2022 12:56

Zikir dan Doa Pergantian Tahun, Bupati Jeneponto Ajak Introspeksi Tatap 2022

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Zikir dan doa bersama berlangsung di Masjid Nurul Iksan, Kompleks Rumah Jabatan Bupati Jeneponto, Jumat (31/12/2021).
Zikir dan doa bersama berlangsung di Masjid Nurul Iksan, Kompleks Rumah Jabatan Bupati Jeneponto, Jumat (31/12/2021).

Bupati Jeneponto, Iksan Iskandar, mengajak seluruh yang hadir memanjatkan doa dan harapan agar capaian kinerja pada 2022 lebih baik dari 2021.

RAKYATKU.COM, JENEPONTO - Bupati Jeneponto, Iksan Iskandar, mengajak para pimpinan perangkat daerah untuk zikir dan doa bersama menyambut pergantian tahun. Berlangsung Masjid Nurul Iksan, Kompleks Rumah Jabatan Bupati Jeneponto, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, Jumat (31/12/2021).

Usai salat magrib berjemaah, dilanjutkan zikir dan doa bersama pimpinan perangkat daerah dan keluarga. Pada kesempatan ini, Iksan mengajak seluruh yang hadir memanjatkan doa dan harapan agar capaian kinerja pada 2022 lebih baik dari 2021.

Iksan menyampaikan agar capaian sepanjang 2021 menjadi bahan introspeksi untuk melakukan hal yang lebih baik pada 2022. Selain itu, seluruh elemen diharapkan untuk terus berjuang bersama-sama memutus penyebaran COVID-19.

Baca Juga : Pemkab Jeneponto dan PLN Punagaya Jajaki Kerjasama Pemanfaatan Limbah Bonggol Jagung

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Humas) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jeneponto, Mansur Rahman, mengatakan turut hadir pada kesempatan ini, yakni istri, anak, menantu, hingga cucu Bupati Jeneponto.

"Zikir dipimpin oleh Ustaz Abdul Rahman Alhafsi, Pimpinan Pondok Pesantren An Najam Jeneponto," ucap Mansur. (*)

Penulis : Samsul Lallo
#iksan iskandar #Pemkab Jeneponto