Minggu, 26 Desember 2021 23:03

Tiga Kali Kalah di Final Lawan Thailand, Saatnya Indonesia Membalas di AFF 2020

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Tiga Kali Kalah di Final Lawan Thailand, Saatnya Indonesia Membalas di AFF 2020

Indonesia sudah tiga kali bersua Thailand di final. Namun, tak satu pun yang berhasil dimenangkan.

RAKYATKU.COM -- Timnas Indonesia akhirnya kembali bertemu Thailand di final Piala AFF. Ini adalah edisi keempat.

Final Piala AFF 2020 digelar dua kali. Leg pertama Rabu (29/12/2021) dan leg kedua, Sabtu (1/1/2022).

Indonesia lolos ke final usai mengalahkan Singapura dengan skor 4-2 (5-3). Sementara Thailand bermain imbang 0-0 dengan Vietnam pada leg kedua.

Baca Juga : Plt. Gubernur Sulsel Serahkan Bonus Masing-Masing Rp100 Juta untuk Asnawi Mangkualam dan Irfan Jaya

Sebelumnya, Thailand menang 2-0 atas Vietnam di semifinal leg pertama.

Final Piala AFF 2020 bisa jadi ajang pembalasan Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan.

Indonesia sudah tiga kali bersua Thailand di final. Namun, tak satu pun yang berhasil dimenangkan.

Baca Juga : Jelang Lawan Timor Leste, Shin Tae-yong: Fisik dan Mental Pemain Turun Usai Piala AFF

Tahun 2000, Thailand dan Indonesia bersua pertama kali di final. Sayang, Negeri Gajah Putih itu terlalu tangguh dan menang 4-1.

Dua tahun kemudian, tepatnya 2002, Indonesia bermain imbang 2-2 dengan Thailand sepanjang laga. Akhirnya dilanjutkan adu penalti. Thailand akhirnya meraih gelar juara dengan skor 4-2 (2-2).

Pada 2016, Piala AFF digelar di Myanmar dan Filipina. Final berlansung dua leg. Lagi-lagi Indonesia harus mengakui keunggulan Thailand.

Baca Juga : Dilarang Main di Leg 2 Final Piala AFF, Ini Klarifikasi Elkan Baggott

Pada leg pertama, Indonesia berhasil mengalahkan Thailand 2-1. Namun, pada leg kedua kalah 0-2. Thailand menang dengan agregat 3-2.

Bagaimana dengan Piala AFF 2020? Melihat materi pemain yang ada saat ini, inilah waktu yang tepat untuk membalas kekalahan sebelumnya.

#Piala AFF 2020