Jumat, 17 Desember 2021 23:15
Kocak Ulang Wagub Sulsel

PDIP Tunjuk Ansyari Mangkona, Ketua PAN Sulsel: Tunggu Pekan Depan

Redaksi
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ashabul Kahfi
Ashabul Kahfi

Akankah konsolidasi kocok ulang wagub Sulsel berjalan mulus atau kandas?

MAKASSAR - Kocok ulang wakil gubernur Sulsel kian menggelinding. Pasca Nurdin Abdullah (NA) enggan mengajukan banding atas putusan hakim, PDIP Sulsel lebih duluan mendorong kadernya, Andi Ansyari Mangkona.

Ansyari ditetapkan sebagai calon tunggal melalui rapat pleno yang dipimpin langsung Ketua PDIP Sulsel, Andi Ridwan Wittiri, pada Jumat (17/12/2021). Nama Ansyari akan diusulkan ke DPP untuk mendapat persetujuan dari Megawati Soekarnoputri.

Bagaimana dengan sikap PAN Sulsel yang juga bagian dari parpol pengusung Nurdin Abdullah-Andi Sudirman Sulaiman? Ketua PAN Sulsel, Ashabul Kahfi yang dikonfirmasi enggan mengomentari keputusan internal PDIP Sulsel. Namun, PAN Sulsel tentu juga akan segera bersikap untuk memutuskan siapa figur yang diusulkan ke DPP PAN.

Baca Juga : Menghitung Peluang Sulsel Miliki Wagub di Masa Injury Time

"Insya Allah PAN pekan depan sudah putuskan," tulis Ashabul melalui pesan pendek kepada Rakyatku.com.

Apakah PAN Sulsel juga akan mendorong calon tunggal dari internal atau sejalan dengan keputusan PDIP Sulsel?

"Tunggu saja pekan depan," ujar anggota DPR RI ini.

Baca Juga : Legislator PDIP Gelar Konsultasi Publik Rancangan Perda tentang Transformasi Perpustakaan

Diberitakan, pengurus PDIP Sulsel akan segera melakukan konsolidasi dengan PAN dan PKS Sulsel pasca menetapkan Andi Ansyari Mangkona sebagai calon tunggal wagub. Akankah konsolidasi ini berjalan mulus atau kandas? Mari kita tunggu.

Penulis : Syukur
#Andi Ansyari Mangkona #Kocok Ulang Wagub Sulsel