RAKYATKU.COM, PANGKEP - Bupati Pangkep, Muhammad Yusran Lalogau, menyerahkan bantuan untuk korban banjir di Kampung Ujungloe, Kecamatan Minasatene, Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan, Kamis (16/12/2021).
Bantuan yang diserahkan bersumber dari Perhimpunan Indonesia Tionghoa(INTI) Sulsel dan Lions Club Internasional.
Yusran menyampaikan, atas nama pemerintah dan warga Pangkep pihaknya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada INTI Sulsel dan Lions Club Internasional.
Baca Juga : Ramadan 2023, Semen Tonasa Tebar 6.200 Paket Sembako ke Masyarakat Pangkep
"Kami sampaikan terima kasih kami kepada perhimpunan INTI dan Lions Club Internasional atas kepedulian dan bantuan yang diserahkan kepada warga kami," ucapnya.
Ketua INTI Sulsel dan juga anggota Lions Club Internasional, Peter Gozal, mengatakan bantuan yang diserahkan sebanyak 100 paket. Tiap paket terdiri atas lima kilogram beras dan mi instan.
Bantuan ini, kata dia, sebagai bentuk kepedulian untuk warga yang terdampak banjir. "Mudah-mudahan bantuan ini bisa meringankan beban saudara kita yang terdampak banjir. Kita berharap, musibah itu tidak datang lagi," katanya.
Baca Juga : HUT ke-25 Kementerian BUMN, PT Semen Tonasa Jalan Sehat Bersama Warga Pangkep
Sementara, Camat Minasatene, Satria, mengatakan bantuan ini langsung disalurkan kepada warga terdampak. Penyaluran bantuan dirangkaikan dengan pelaksanaan vaksinasi COVID-19.